Pemkab Malang Raih Penghargaan Konektivitas SIMPUS ke SATUSEHAT dari Pemprov Jatim

Penghargaan bergengsi kembali diraih Pemkab Malang. Kali ini, Pemkab Malang meraih Penghargaan SIMPUS ke SATUSEHAT (Sistem Informasi Manajemen Puskesmas) dari Pemprov Jat ...

Juli 26, 2023 - 21:30
Pemkab Malang Raih Penghargaan Konektivitas SIMPUS ke SATUSEHAT dari Pemprov Jatim

TIMESINDONESIA, MALANG – Penghargaan bergengsi kembali diraih Pemkab Malang. Kali ini, Pemkab Malang meraih Penghargaan SIMPUS ke SATUSEHAT (Sistem Informasi Manajemen Puskesmas) dari Pemprov Jatim.

Penghargaan ini diserahkan Gubernur Jatim Hj Khofifah kepada Sekda Kabupaten Malang, Dr Ir Wahyu Hidayat MM di Novotel Samator Surabaya, Rabu (26/7/2023) sore. Turut mendampingi Sekda, para pejabat Pemkab Malang.

Salah satunya adalah Kadinkes Kabupaten Malang, drg Wijanto Wijoyo. Sekda Kabupaten Malang Dr Ir Wahyu Hidayat MM menjelaskan, prestasi membanggakan ini merupakan kebanggaan bagi seluruh Puskesmas .

"Atas prestasi ini, Puskesmas yang ada di Kabupaten Malang sudah berhasil meraih prestasi terkait dengan capaian terbaik konektivitas SIMPUS ke SATUSEHAT," ujar Sekda Kabupaten Malang Dr Ir Wahyu Hidayat MM.

SIMPUS-SATUSEHAT-2.jpgSekda Kabupaten Malang Dr Ir Wahyu Hidayat MM dan Kadinkes Kabupaten Malang, drg Wijanto Wijoyo menunjukan penghargaan SIMPUS ke SATUSEHAT. (Foto : Prokopim Kabupaten Malang).

Lebih lanjut dia mengatakan, dari sini akan kelihatan bagaimana kinerja dari Puskesmas dalam rangka menghimpun data terkait dengan informasi yang sudah menjadi satu konektivitas.

"Memang di tahun ini, kita meraih capaian Terbaik III dari penilaian tahun 2022 sehingga untuk kinerja masih harus ditingkatkan lagi. Walaupun sebetulnya sudah baik karena dari Kabupaten atau Kota yang lain belum bisa memenuhinya," kata mantan Kepala SDA Kabupaten Malang ini.

Masih kata Wahyu yang juga mantan Camat Tajinan ini, bahwa pada dasarnya SIMPUS ini merupakan sistem pemasukkan data yang diintegrasikan menjadi SATUSEHAT.

"Dengan demikian, semua data yang ada di SIMPUS ini, merupakan semua informasi yang dihimpun semua Puskesmas se Kabupaten Malang. Jadi, 39 Puskesmas di Kabupaten Malang bisa mengintegrasikan datanya masuk dalam satu data sehingga menjadi rekapitulasi data," bebernya gamblang.

SIMPUS ke SATUSEHAT kata Wahyu,  merupakan aplikasi manajemen Puskesmas dimana fungsi utamanya adalah memanajemen semua data pasien mulai dari pendaftaran, registrasi, pemeriksaan (Diagnosis) serta pengobatan Pasien tersebut.

"Data dalam SIMPUS dapat menunjukan data pasien baru, data kunjungan pasien, data keuangan, diagnosa yang dinput pada bagian poli umum, gigi, KB, KIA, Anak Lansia, Jiwa, Gigi, MTBS atau Balita, BPJS, laporan bulanan, dan promosi kesehatan," ungkapnya.

Penghargaan SIMPUS ke SATUSEHAT yang diraih Pemkab Malang ini kata dia, diharapkan dapat meningkatkan manajemen puskesmas secara lebih berhasilguna dan berdayaguna.(d)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow