Pastikan Kondisi Normal, Kapolda Kunjungi Korban Gempa Bumi

Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Irjen Pol Suwondo Nainggolan mengunjungi rumah salah seorang warga yang terdampak gempa bumi ... ...

Juli 2, 2023 - 19:30
Pastikan Kondisi Normal, Kapolda Kunjungi Korban Gempa Bumi

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTAKapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan mengunjungi rumah salah seorang warga yang terdampak gempa bumi di Pedukuhan Bangen, Kelurahan Bangunjiwo, Kapanewon Kasihan, Bantul, Minggu (2/6/2023) siang.

Didampingi Kapolres Bantul AKBP Ihsan, Kapolda berkeinginan memastikan langsung kondisi korban dan rumahnya pasca gempa bumi berkekuatan 6, 4 magnitudo yang terjadi pada Jumat (30/6) malam. 

"Setelah kami cek langsung, di Bantul dan Gunungkidul, situasinya sudah terkendali dan kegiatan masyarakat sudah kembali normal," kata Kapolda di kediaman seorang nenek korban gempa bumi bernama Pokem (80) di Pedukuhan setempat.

Untuk penanganan musibah ini, pihaknya  bekerjasama dengan pemerintah daerah, TNI, Kementerian Sosial (Kemensos), dan instansi terkait akan memberikan bantuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak gempa.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut, Kapolda juga menyalurkan bantuan berupa sembako dan sejumlah semen untuk membantu membangun kembali tembok pembatas dapur milik Ponem yang ambrol akibat guncangan gempa bumi.

"Negara hadir bersama pemerintah daerah, sampai ke level kecamatan dan desa, untuk segera melakukan pemulihan situasi ini. Semaksimal mungkin apa yang bisa kita lakukan, untuk membantu masyarakat yang terkena musibah. Dan tentunya ini menjadi duka cita dan belasungkawa bagi kita semua,” ucap Kapolda DIY. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow