DPR RI Kunjungi Kanwil Pajak, Bahas Kondisi Ekonomi Jawa Timur

Anggota Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Indah Kurnia bersama Kepala Kanwil DJP Jawa Timur III

April 1, 2024 - 13:30
DPR RI Kunjungi Kanwil Pajak, Bahas Kondisi Ekonomi Jawa Timur

TIMESINDONESIA, MALANG – Anggota Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Indah Kurnia bersama Kepala Kanwil DJP Jawa Timur III Tri Bowo membahas mengenai kondisi ekonomi Jawa Timur tahun 2023 yang tumbuh 4,95 persen dalam Pertumbuhan Tahunan Laju Pertumbuhan Kumulatif (C to C) berdasarkan data Badan Pusat Statistik Jawa Timur.

Pembahasan tersebut dilakukan dalam kunjungan perwakilan Komisi XI DPR RI ke Kanwil DJP Jawa Timur III, Malang, Jawa Timur, Kamis (28/3/2024).

"Ekonomi Jawa Timur Triwulan IV-2023 terhadap Triwulan III-2023 mengalami kontraksi sebesar 0,89 persen (q-to-q). Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi terjadi pada Lapangan Usaha Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum yang tumbuh sebesar 7,70 persen. Dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi terjadi pada Komponen Pengeluaran Konsumsi Pemerintah (P-KP) yang tumbuh sebesar 9,84 persen," ujar Indah.

jatim-djp.jpg

Menurut Indah, dari sisi produksi pertumbuhan tertinggi terjadi pada Lapangan Usaha Pengadaan Listrik dan Gas yang tumbuh sebesar 23,70 persen. Dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi terjadi pada Komponen Pengeluaran Konsumsi Lembaga Nonprofit yang Melayani Rumah Tangga (PK-LNPRT) yang tumbuh sebesar 10,30 persen.

Kunjungan Komisi XI DPR RI ini bertujuan untuk menjalin sinergi keberlanjutan antara Kemenkeu dengan DPR RI, dalam hal ini adalah Kanwil DJP Jawa Timur III selaku salah satu unit vertikal Kemenkeu di Jawa Timur. Komisi XI DPR RI adalah salah satu dari sebelas Komisi DPR RI dengan lingkup tugas di bidang Keuangan dan Perbankan, dengan 19 pasangan kerja yang ditetapkan, salah satunya merupakan Kementerian Keuangan. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow