Upaya Cegah Kampanye Negatif, Pergerakan Perempuan Muda Nahdliyin Gelar Workshop Social Media Campaign
Pergerakan Perempuan Muda Nahdliyin (Perdana) menggelar Workshop Social Media Campaign di Hotel Blue Sky Pandurata Jakarta pada 8-9 Januari 2024.
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pergerakan Perempuan Muda Nahdliyin (Perdana) menggelar Workshop Social Media Campaign di Hotel Blue Sky Pandurata Jakarta pada 8-9 Januari 2024. Dalam gelaran tersebut, PERDANA berkolaborasi dengan Tim Kampanye Nasional (TKN) dari Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 2 yaitu Prabowo Gibran.
Kegiatan diikuti oleh sekitar 50 orang yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, seperti Tangerang Selatan, Kalimantan Selatan, Lampung, Sulawesi Utara, Kalimantan Barat, Sumatra, Jawa Timur dimana para peserta berprofesi sebagai influencer atau KOL (Key Opinion Leader) dan Tim Media PERDANA.
Dr. H. Juri Andrianto, M.Si, salah satu tim sukses Prabowo Gibran dan juga merupakan narasumber pada kegiatan tersebut mengungkapkan sederet alasan beliau dalam mengambil keputusan menjadi timses. Salah satu alasannya yaitu karena Prabowo merupakan capres yang memiliki visi misi meneruskan kinerja baik dari presiden Jokowi.
“Saya mendukung calon yang akan melanjutkan kinerja Bapak Jokowi. Karna sejak dulu saya sudah mendukung Bapak Jokowi dan telah melihat banyak kemajuan dan manfaat terutama di bidang infrastruktur”, jelasnya.
Juri mengungkapkan bahwa ketika memutuskan untuk menjadi timses, beliau meninggalkan sementara beberapa jabatannya, salah satunya yaitu sebagai Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia. Sehingga baginya, keputusan tersebut merupakan keputusan yang telah beliau pertimbangkan secara matang demi mendukung paslon 2 secara maksimal.
Pada kegiatan tersebut beliau juga menyampaikan bahwa paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berjanji melanjutkan pembangunan dan pemerataan ekonomi yang sudah dilakukan sebelumnya, dengan visi dan misi yaitu memantapkan sistem pertahanan keamanan Negara dan mendorong kemandirian bangsa.
Selain itu paslon nomor 2 juga secara tegas akan memperkokoh ideologi pancasila, demokrasi dan HAM. Kemudian memperkuat reformasi politik, hukum dan birokrasi serta pencegahan dan pemberantasan korupsi maupun narkoba.
Dalam hal industri, beliau mengatakan bahwa paslon nomor 2 akan meningkatkan lapangan kerja yang berkualitas, mendorong kewirausahaan dan juga industri kreatif serta melanjutan pengembangan infrastruktur secara berkelanjutan.
Pada Hubungan Internasional - Geopolitik Capres nomor urut 2 mengungkapkan bahwa kebijakan luar negeri independen yang berpedoman pada prinsip-prinsip non-keanggotaan terhadap blok geopolitik mana pun telah ada sejak ada masa awal kemerdekaan dan kedaulatan Indonesia. Selain itu paslon nomor urut 2 menyatakan tidak akan condong kepada pihak tertentu merupakan tradisi kebijakan luar negeri Indonesia.
Kendati begitu, Prabowo Indonesia sebagai negara independen tetap bergantung pada perdagangan sehingga penting untuk memelihara hubungan baik dengan berbagai negara, terutama dengan negara tetangga Prabowo menyebut bahwa kebijakan ini merupakan kepentingan strategis Indonesia ke depannya, bahkan pandangan pertahanan juga akan didasarkan pada premis ini. Dari sini, Indonesia juga diharapkan mencapai perkembangan ekonomi.
Setelah menyampaikan sederet alasan dalam mendukung paslon 2, beliau menyampaikan harapannya agar pesan tersebut dapat sampai kepada orang-orang yang belum menentukan pilihan presidennya dan orang-orang yang pilihannya masih dapat berubah.
Juri juga berpesan kepada para peserta untuk turut serta berkampanye dan menunjukan dukungan melalui social media dengan konten-konten yang positif dan tanpa hoaks. “Kalau bisa berkampanye yang sukses tanpa berbohong kan itu baik,” ujarnya.
Dengan diadakannya gelaran tersebut, beliau berharap para peserta dapat membantu men-counter isu-isu buruk yang timbul akibat adanya misinformasi, di mana yang informasi salah dibenarkan dan informasi benar disalahkan. "Buat konten yang sederhana saja, tapi jujur," jelasnya menutup workshop.
Apa Reaksi Anda?