UNIPMA Kenalkan Lingkungan Kampus pada Mahasiswa Peserta PMM 3 2023

UNIPMA Madiun (Universitas PGRI Madiun) menjadi salah satu perguruan tinggi yang menerima mahasiswa dari Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka tahun 2023 (PMM 3).

Oktober 3, 2023 - 17:00
UNIPMA Kenalkan Lingkungan Kampus pada Mahasiswa Peserta PMM 3 2023

TIMESINDONESIA, MADIUN – UNIPMA Madiun (Universitas PGRI Madiun) menjadi salah satu perguruan tinggi yang menerima mahasiswa dari Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka tahun 2023 (PMM 3). Tahun ini UNIPMA kembali menerima mahasiswa yang berasal dari berbagai kampus luar pulau Jawa dengan total 27 mahasiswa.

Selanjutnya mereka akan mengikuti perkuliahan di UNIPMA Madiun sesuai dengan program studi yang diminati mereka masing-masing.

Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) menjadi salah satu program andalan dalam kerangka Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Program ini memberikan kesempatan emas bagi mahasiswa untuk menjalani pengalaman kuliah di kampus, terutama kampus yang berbeda pulau dari kampus asal mahasiswa, selama satu semester penuh untuk mendapatkan pengalaman belajar di perguruan tinggi lain di Indonesia dengan tujuan memperkuat persatuan dalam keberagaman.

Mahasiswa yang mengikuti PMM ini dibiayai sepenuhnya oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mulai dari kedatangan, biaya hidup, hingga akomodasi lainnya.

Pada Sabtu (23/9/2023) seluruh mahasiswa PMM diajak untuk mengenal lingkungan UNIPMA melalui Campus Tour yang dipandu langsung oleh Asri Musandi Waraulia, S.Pd., M.Pd., dosen pembimbing modul nusantara di program ini.

PMM-unipma.jpg

Peserta PMM 3 di lingkungan kampus 1 atau kampus utama. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia)

Pada kesempatan ini dia menyampaikan tujuan dari kegiatan Campus Tour  untuk membantu para mahasiswa PMM 3 UNIPMA  dalam mempersiapkan diri memasuki perkuliahan. Harapannya para mahasiswa PMM 3 ini mengetahui dan mengenal gedung dan ruang kelas yang akan mereka gunakan pada saat perkuliahan nantinya serta untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap almamater.

“Hari ini kami lebih fokus ke pengenalan lingkungan kampus. Harapannya biar teman-teman PMM ini sedikit banyak mengetahui letak kelas dan gedung yang akan mereka gunakan nanti semasa perkuliahan. Ke depannya kita juga berharap teman-teman PMM bisa menikmati perjalanan di UNIPMA Madiun dan juga dapat memaknai keberagaman yang ada di luar tempat mereka sendiri,” ujar dosen pembimbing modul nusantara, Asri Musandi Waraulia, S.Pd., M.Pd..

Pihaknya memperkenalkan lingkungan kampus dimulai dari Gedung Asrama Cendekia, Kampus 4 atau Gedung Laboratorium Terpadu yang terdapat Ruang Perpustakaan, Ruang Aula, dan Ruang Pembelajaran dan Laboratorium Teknik Informatika dan lain-lain, Kampus 1 yang terdapat ruangan rektorat, ruangan akademik, kantor administrasi kampus dan lain-lain, kampus 2 dan 3, hingga gedung atau fasilitas UNIPMA Madiun lainnya.

Hal ini pun mendapatkan respons yang baik dari para mahasiswa PMM. “Dari kegiatan ini saya bisa mendapatkan wawasan dan pengetahuan baru mengenai UNIPMA mulai dari Jumlah Gedung Kampus, Gedung Gedung Penunjang Akademik dan Non Akademik Kampus, Lokasi Gedung Kampus 1 sampai Kampus 4 dan pembagian penempatan Pembelajaran Masing-masing program studi yang ada di UNIPMA Madiun, adapun pengetahuan tambahan yang saya dapatkan yaitu tentang posisi tempat kuliner di kota madiun dan berbagai tempat jalan-jalan di kota Madiun,” ujar perwakilan dari mahasiswa PMM. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow