Tips Menjaga Nutrisi Kulit Wajah agar Glowing ala Airnderm Aesthetic by Airin Beauty

Dengan beragamnya jenis dan warna kulit di Indonesia, tentu beragam pula masalah kulit wajah yang dialami.

Juli 21, 2023 - 18:10
Tips Menjaga Nutrisi Kulit Wajah agar Glowing ala Airnderm Aesthetic by Airin Beauty

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Dengan beragamnya jenis dan warna kulit di Indonesia, tentu beragam pula masalah kulit wajah yang dialami.

Nah, Airnderm Aesthetic by Airin Beauty memberikan serangkaian perawatan kulit wajah untuk semua jenis, kondisi, permasalahan dan kebutuhan kulit. Dengan selalu mengutamakan pelayanan prima yang terintegritas dan terpercaya dengan seluruh tim yang kompeten di bidangnya.

Menurut Suci Nirmala selaku Founder Airnderm Aesthetic by Airin Beauty, selain daily skincare yang perlu untuk menjaga kulit wajah tetap sehat, diperlukan suplemen mingguan yang bisa digunakan untuk memaksimalkan kerja skincare harian dan memberikan efek lebih maksimal untuk kulit lebih sehat.

"Airnderm Aesthetic by Airin Beauty memberikan pilihan nutrisi mingguan untuk berbagai jenis dan kondisi kulit wajah," ucapnya.

Airnderm-Aesthetic-by-Airin-Beauty-a.jpg

Dijelaskannya, Airnderm Aesthetic by Airin Beauty hadir dengan 2 pilihan jenis masker, yaitu peel off mask dan sheet mask. Peel Off Mask Airnderm Aesthetic by Airin Beauty digunakan dengan mencampurkan 2-3 sendok masker dan air dingin secukupnya, diaduk sampai membentuk pasta kental. Dengan tiga pilihan masker yang bisa digunakan sesuai kebutuhan kulitmu, yaitu:

Peel Off Mask Green Tea dengan Camellia Sinensis Leaf Extract (Green Tea Extract) dan Sodium Hyaluronate yang mampu melembapkan, mencerahkan dan menenangkan kulit.

Yang kedua, yaitu Peel Off Mask Vitamin C yang mampu melembapkan, mencerahkan kulit serta mengatasi kulit kering menjadi lebih lembap karena mengandung Vitamin C (Ethyl Ascorbic Acid) dan Sodium Hyaluronate.

Dan ketiga, ada Peel Off Mask Charcoal yang diformulasikan dengan Charcoal Powder untuk mengontrol sebum di wajah serta kulit lebih fresh dan Sodium Hyaluronate untuk melembapkan kulit.

Selain masker peel off, Airnderm Aesthetic by Airin Beauty juga punya pilihan masker lain. Yaitu Sheet Mask Airnderm Aesthetic by Airin Beauty, yang juga memiliki tiga jenis varian untuk merawat kulitmu, yaitu:

Sheet Mask Clarifying Acne yang menutrisi kulit wajah dengan mengangkat sel kulit mati/kotoran, cocok untuk kulit berminyak-berjerawat karena mengandung Niacinamide, Salicylic Acid dan Allantoin.

Kedua yaitu Sheet Mask Brightening Face dengan Centella Asiatica Extract, Chamomile Extract, Aloe Vera Extract dan Lactic Acid (AHA) yang mampu mencerahkan, melembapkan, membuat kulit lebih plumpy dan mencegah efek buruk radikal bebas pada kulit.

Yang ketiga yaitu Sheet Mask Hydrating Nourishing dengan Sodium Hyaluronate, Squalane, Chamomile Extract dan Aloe Vera Extract yang mampu menambah nutrisi kulit, melembapkan wajah dan meningkatkan kolagen kulit sehingga kulit lebih plumpy.

"Jadi, penting juga untuk menggunakan masker sebagai nutrisi ekstra, agar kulitmu lebih sehat dan kerja skincare harian lebih maksimal pada kulit," tegas Suci. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow