Tingkatkan Kualitas, STIKes Husada Jombang Gelar Audit Mutu Internal

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan/ STIKes Husada Jombang telah menggelar audit mutu internal sebagai bagian dari upaya  untuk terus meningkatkan pelayanan pendidikan yang berkualitas di aula setempat.

November 8, 2023 - 15:00
Tingkatkan Kualitas, STIKes Husada Jombang Gelar Audit Mutu Internal

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan/ STIKes Husada Jombang telah menggelar audit mutu internal sebagai bagian dari upaya  untuk terus meningkatkan pelayanan pendidikan yang berkualitas di aula setempat. 

Audit ini dipimpin langsung oleh Elly rustanti. S.si.M.sc Ketua Standar Penjaminan Mutu Internal (SPMI) selama kurun waktu 25-31 Oktober 2023. Agenda ini salah satu langkah yang diambil oleh STIKes Husada Jombang guna memastikan bahwa standar-standar tertinggi dalam pendidikan dan pelayanan tetap terjaga.

Tim auditor yang terdiri dari staf internal dan eksternal berkolaborasi untuk mengevaluasi berbagai aspek, termasuk kurikulum, fasilitas, sistem manajemen, dan pengembangan sumber daya manusia.

Elly rustanti. S.si.M.sc Ketua Standar Penjaminan Mutu Internal (SPMI) menjelaskan, audit mutu internal adalah bagian penting dari komitmen STIKes Husada Jombang untuk menjaga mutu pendidikan dan pelayanan  yang unggul. 

“Kami ingin memastikan bahwa mahasiswa kami menerima pendidikan berkualitas dan pelayanan yang kami berikan kepada masyarakat selalu memenuhi standar-standar yang ditetapkan,” ujarnya, Rabu (8/11/2023).

STIKes-Husada.jpg

Menurutnya, hasil dari audit ini akan digunakan untuk merumuskan rekomendasi perbaikan yang diperlukan. STIKes Husada Jombang memiliki tekad kuat untuk terus mengembangkan diri dan menjawab tuntutan masa depan dalam dunia kesehatan. 

“Langkah-langkah perbaikan yang akan diambil berdasarkan hasil audit mutu ini akan membantu mereka mencapai tujuan tersebut,” paparnya.

Auditor eksternal yang terlibat dalam proses ini juga menegaskan pentingnya audit mutu internal untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan pendidikan dan layanan kesehatan. 

“Kami STIKes Husada Jombang telah berkomitmen secara sungguh-sungguh untuk memberikan yang terbaik bagi mahasiswa dan masyarakat setempat,” terangnya.

Proses audit mutu internal ini merupakan langkah positif dalam menjaga standar-standar tinggi dalam pendidikan kesehatan dan pelayanan medis di STIKes Husada Jombang, dan hal ini juga menunjukkan keseriusan mereka dalam berupaya terus meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di wilayah ini.

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow