Tanggal Registrasi Program S2 Pendidikan Ekonomi FE UNJ

Pada tahun 2023, Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta (FE UNJ) membuka penerimaan mahasiswa baru untuk Program Magister Pendidikan Ekonomi Tahun Akademik 2023/2024.

Juni 13, 2023 - 21:50
Tanggal Registrasi Program S2 Pendidikan Ekonomi FE UNJ

TIMESINDONESIA, JAKARTA

Pada tahun 2023, Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta (FE UNJ) membuka penerimaan mahasiswa baru untuk Program Magister Pendidikan Ekonomi Tahun Akademik 2023/2024. Program ini menawarkan bekal pengetahuan yang luas dalam ilmu pendidikan ekonomi dan ketrampilan pedagogik, serta praktik pembelajaran yang turut disertakan. Masyarakat yang berminat dapat mengakses informasi melalui laman https://fe.unj.ac.id/ atau datang langsung ke Fakultas Ekonomi UNJ di Kampus A UNJ.

Pendaftaran dapat diakses melalui laman https://penmaba.unj.ac.id/ dengan jadwal pendaftaran dan seleksi pada SEMESTER GENAP, Gelombang I: 1 Agustus - 23 September 2023, dan Gelombang II: 2 Oktober - 11 November 2023.

Prof. Ari Saptono, selaku Dekan FE UNJ, menjelaskan bahwa Magister Pendidikan Ekonomi dapat diikuti oleh alumni S1 dari program studi mana pun. Namun, bagi mereka yang berasal dari luar prodi Pendidikan Ekonomi, Bisnis, Akuntansi, atau Administrasi Perkantoran, akan diarahkan untuk mengikuti matrikulasi.

Sementara itu Prof. Usep Suhud, selaku Wakil Dekan Bidang Akademik FE UNJ, menjelaskan bahwa program Magister Pendidikan Ekonomi cocok bagi lulusan baru maupun yang sudah bekerja, karena jam perkuliahan dimulai setelah jam kerja. "Terdapat dua pilihan kelas, yaitu jalur reguler yang waktu kuliahnya sore hari dari hari Senin hingga Jumat, serta non-reguler yang waktu kuliahnya Jumat sore dan hari Sabtu dari pagi hingga sore hari," jelasnya.

Dengan demikian, Program Magister Pendidikan Ekonomi FE UNJ dapat menjadi pilihan tepat bagi masyarakat yang ingin meningkatkan pengetahuan dan keterampilan di bidang pendidikan ekonomi. Bagi lebih lanjut, silakan kunjungi laman resmi dan jangan ragu untuk bertanya langsung kepada pihak universitas. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow