Mencetak Relawan KSR-PMI Unit Unisma yang Profesional Standar Palang Merah Indonesia Melalui Ujian Sertifikasi

Ujian Sertifikasi bertujuan untuk mencetak relawan yang profesional dan berkompeten dalam pelayanan kesehatan, berstandar Palang Merah Indonesia.

Mei 22, 2023 - 19:40
Mencetak Relawan KSR-PMI Unit Unisma yang Profesional Standar Palang Merah Indonesia Melalui Ujian Sertifikasi

TIMESINDONESIA, MALANG – Ujian Sertifikasi bertujuan untuk mencetak relawan yang profesional dan berkompeten dalam pelayanan kesehatan, berstandar Palang Merah Indonesia.

Pada 17 Mei 2023 di Markas PMI Kota Malang. Kegiatan ini diselenggarakan secara tatap muka. Ujian sertifikasi ini diikuti oleh 29 peserta yang merupakan relawan KSR-PMI Unit Universitas Islam Malang dan didampingi oleh trainer yang berkompeten, berpengalaman dan tersertifikasi ToT IFRC, BNSP dan PMI Pusat.

Pendaftaran Ujian Sertifikasi pada tanggal 10 Mei 2023. Kemudian ujian dimulai pada tanggal 17 Mei 2023. Para peserta ujian diminta untuk mengirimkan foto ukuran 3x4, memakai baju BDH, baground biru serta mengisi link pendaftaran Ujian KSR-PMI Kota Malang. Persiapan ujian sertifikasi dimulai sejak sebelum pendaftaran.

 

Semua peserta yang diikutkan pada ujian sertifikasi ini diprioritaskan terhadap anggota KSR-PMI Unit UNISMA baik anggota biasa, muda dan pengurus yang belum mengikuti ujian.

 

Hal ini dilakukan untuk menambah wawasan kepalangmerahan dan mencetak relawan KSR-PMI Unit UNISMA yang berkompeten standar PMI. Sehingga tujuan mengikuti ujian sertifikasi ini bukan untuk mendapatkan sertifikas dan KTA (Kartu Tanda Anggota) saja, melainkan lebih ke pengembangan wawasan dan skill para anggota dasar KSR-PMI.

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Selain mencetak relawan KSR-PMI Unit UNISMA yang berkompeten standar PMI, kita juga memiliki tujuan yaitu dapat memberikan pertolongan pertama saat terjadi musibah atau kecelakan. Kemampuan ini menjadi kebanggaan kita Bersama.

“Semoga dengan ujian sertifikasi ini dapat menjadi motivasi bagi anggota KSR PMI Unit UNISMA untuk selalu berperan aktif diberbagai kegiatan, terutama saat pertolongan pertama, pemberian pertolongan segera kepada penderita sakit atau cedera / kecelakaan yang memerlukan penanganan medis dasar. Dilaksanakannya ujian sertifikasi ini sebagai sarana untuk menambah pengalaman dan pelajaran serta mengharumkan nama baik Universitas Islam Malang,” ujar Afnaril Afida selaku Ketua Umum KSR-PMI Unit Unisma Malang saat memberikan motivasi kepada peserta ujian sertifikasi. (*)

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow