LSP-P1 Ubaya Serahkan Sertifikat BNSP Perdana Mahasiswa

Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP-P1) Universitas Surabaya resmi memberikan sertifikat BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) kepada 56 mahasiswa Ubaya.

Oktober 25, 2023 - 20:00
LSP-P1 Ubaya Serahkan Sertifikat BNSP Perdana Mahasiswa

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP-P1) Universitas Surabaya resmi memberikan sertifikat BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) kepada 56 mahasiswa Ubaya. Sertifikat diberikan pada Rabu (25/10/2023) di Integrity Room, Kampus I Ubaya Ngagel.

Kegiatan ini merupakan pemberian sertifikat BNSP perdana ke mahasiswa sejak peluncuran LSP-P1 Ubaya pada Juni lalu. Direktur LSP-P1 Ubaya, Norbertus Purnomolastu, Ak., M.M., mengatakan 56 mahasiswa tersebut terdiri dari beragam fakultas dan telah lulus uji kompetensi yang diberikan asesor.

“Soal yang dibuat asesor disesuaikan dengan panduan dari BNSP. Sehingga, ketika mahasiswa dinyatakan lulus sertifikasi, berarti mereka memang dinilai memiliki kompetensi yang diakui negara,” ujarnya.

Ia menambahkan, Ubaya terus memberikan edukasi pentingnya memiliki sertifikasi kompetensi bagi mahasiswa. Hal ini dikarenakan saat ini sertifikasi kompetensi menjadi salah satu syarat untuk melamar pekerjaan di industri. Untuk itu, Ubaya menyediakan fasilitas sertifikasi kompetensi agar mahasiswa ketika nantinya lulus tidak kesulitan ketika diminta menyerahkan sertifikat di luar ijazah oleh perusahaan.

Norbertus menyebut, ke depannya sertifikasi ini akan diberlakukan wajib untuk mahasiswa Ubaya. “Sertifikasi bisa diambil ketika semester 6. Kewajiban ini juga berkaitan dengan mata kuliah yang ditempuh mahasiswa,” imbuhnya. Selain itu, LSP-P1 Ubaya akan menambah lebih banyak skema sertifikasi sesuai perkembangan kebutuhan industri. Harapannya, semua lulusan Ubaya punya sertifikasi kompetensi yang memudahkan mereka untuk diterima di industri.

LSP-P1 Ubaya merupakan lembaga pelaksana kegiatan sertifikasi profesi yang telah mendapat lisensi dari BNSP. Lembaga ini menyelenggarakan sertifikasi kompetensi sesuai kebutuhan dunia kerja bagi mahasiswa Ubaya. Sehingga, para lulusan Ubaya memiliki keahlian sesuai bidangnya. Terdapat 11 skema sertifikasi LSP-P1, antara lain :

  1. Okupasi Supervisor Hubungan Industrial
  2. Okupasi Staf Operasional Kredit Perbankan
  3. Okupasi Staf (Administrasi) Sumber Daya Manusia
  4. Okupasi Teknisi Perpajakan Pajak Penghasilan Orang Pribadi
  5. Klaster Pengelolaan Cara Produksi Pangan Olahan Baik (CPPOB)
  6. Klaster Digital Marketing
  7. Okupasi Programmer
  8. Okupasi Junior Fashion Designer
  9. Okupasi Akuntansi Muda
  10. Okupasi Public Relation Officer
  11. Okupasi Administrative Assisstant (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow