Layanan VPN Remote Mudahkan Pengusaha Internet Atur Server Jarak Jauh

Seiring dengan semakin canggihnya teknologi telekomunikasi, banyak pengusaha di industri telekomunikasi yang terus berinovasi.

Desember 24, 2023 - 21:30
Layanan VPN Remote Mudahkan Pengusaha Internet Atur Server Jarak Jauh

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Seiring dengan semakin canggihnya teknologi telekomunikasi, banyak pengusaha di industri telekomunikasi yang terus berinovasi.

Penyedia layanan telekomunikasi menyediakan layanan VPN sebagai bagian dari paket layanan mereka.

Di samping itu mereka juga menawarkan solusi VPN remote untuk bisnis, organisasi, atau pengguna individu, memanfaatkan infrastruktur jaringan mereka untuk menyediakan koneksi yang aman dan dapat diandalkan melalui internet.

VPN remote diketahui mengacu pada penggunaan jaringan pribadi virtual (VPN) untuk mengamankan koneksi internet saat terhubung ke suatu jaringan dari lokasi yang jauh atau remote. VPN memungkinkan pengguna untuk mengakses jaringan pribadi secara aman melalui koneksi internet publik.

Jadi, jika seseorang bekerja dari rumah atau dari lokasi lain yang tidak terhubung langsung ke jaringan kantor, mereka dapat menggunakan VPN remote untuk membuat koneksi aman ke jaringan kantor. Ini membantu melindungi data sensitif dan informasi perusahaan dari potensi ancaman keamanan saat data transit melalui internet.

Dengan menggunakan VPN remote, data yang dikirim antara perangkat pengguna dan jaringan kantor dienkripsi, sehingga menjadi lebih sulit bagi pihak yang tidak sah untuk mengakses atau memanipulasi informasi tersebut. Selain itu, VPN juga dapat memberikan penggunaan sumber daya jaringan internal seperti file, printer, atau aplikasi yang terbatas untuk akses dari luar jaringan secara aman.

Penting untuk memilih dan mengkonfigurasi VPN dengan benar untuk memastikan tingkat keamanan yang memadai. VPN remote seringkali digunakan oleh organisasi bisnis dan individu yang membutuhkan akses aman ke jaringan dari lokasi yang jauh, seperti pekerja remote atau karyawan yang bepergian.

PT Fazznet Zetta Indonesia yang merupakan perusahaan terkemuka dalam penyediaan layanan internet di Indonesia, baru-baru ini diketahui meluncurkan layanan VPN Remote terbaru.

Hal ini menjadi kabar baik bagi kalian pelaku usaha RT RW Net yang ingin mengakses server dari jarak jauh dengan aman dan lancar.

“Layanan VPN Remote ini bisa menjadi solusi efektif bagi kalian yang mempunyai bisnis kecil dan menengah. Terutama bagi kalian para pengelola RT RW Net yang ingin mengelola dan memantau jaringan tanpa harus berada di lokasi," ungkap Fahrur Rozy Hidayatullah selaku Network Administrator Di PT Fazznet Zetta Indonesia

Lebih lanjut ia menjekaskan manfaat yang bisa diperoleh dari layanan VPN Remote PT Fazznet Zetta Indonesia adalah memungkinkan pengelola RT RW Net untuk terhubung ke server dari mana saja dengan koneksi internet, keamanan data berteknologi terkini, koneksi VPN yang stabil dan cepat serta para pengelola bekerja lebih fleksibel.

Pelanggan PT. Fazznet Zetta Indonesia memberikan respon positif terhadap layanan VPN Remote. Mereka mengakui bahwa layanan ini membantu dalam pengelolaan jaringan secara efisien dan memperluas jangkauan pelanggan dengan lebih baik. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow