Kukuhkan 27 Pimpinan Cabang Aisyiyah Seluruh Banyuwangi, Ini Pesan Bupati
Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, hadir secara langsung dan mengukuhkan 27 Pimpinan Cabang (PC) Aisyiyah seluruh Banyuwangi dengan masa periode 2023-2027. ... ...
TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, hadir secara langsung dan mengukuhkan 27 Pimpinan Cabang (PC) Aisyiyah Banyuwangi dengan masa periode 2023-2027.
Dalam agenda pengukuhan yang dilaksanakan di Gedung Serbanguna SMK Muhammadiyah 6 Rogojampi pada 5 Muharram 1444 itu, Ipuk, memberikan ucapkan selamat kepada ketua dan sekretaris terpilih PC Aisyah yang telah dikukuhkan.
“Mari kita semuanya bersinergi dan berkolaborasi dalam membangun Banyuwangi dalam peningkatan sumber daya,” ucapnya, Minggu (23/7/2023).
Pada kesempatan tersebut, istri dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, dalam sambutanya menjelaskan, keterlibatan dari badan otonom bagi wanita Muhammadiyah 'Aisyiyah di Banyuwangi itu sangat penting bagi pembangunan sekaligus penguatan Sumber Daya Manusia khusunya kaum perempuan.
Pasalnya organisasi yang didirikan di Yogyakarta pada 27 Rajab 1335 H, bertepatan dengan 19 Mei 1917 oleh Nyai Ahmad Dahlan itu, memiliki peran pentingnya dalam program bentukanya hingga dapat mewujudkan visi perempuan berkemampuan dan berdaya.
Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani saat memberikan sambutan pada agenda pengukuhan PC Aisyiyah se Kabupaten Banyuwangi. (FOTO : Anggara Cahya/ TIMES Indonesia)
"Aisyiyah punya peran strategis yang sudah menjejakan kakinya diberbagai bidang seperti, kesehatan, pendidikan dan banyak lainya dengan program apiknya," pungkas, Ipuk.
Seperti tagline yang diangkat dalam pengukuhan tersebut yaitu 'Sinergi Membangun Organisasi Mewujudkan Perempuan Berkemajuan," Pemerintah Banyuwangi sangat menaruh perhatian dalam rangka memajukan Banyuwangi lebih sejahtera. Ipuk, menambahkan pelaksanaan pembangunan akan bisa berjalan manakala seluruh komponen organisasi kemasyarakatan bersama-sama memberikan tausiah kepada masyarakat.
“Untuk bisa menjaga keamanan dan ketertiban di dalam masyarakat serta partisipasi seluruh unsur lembaga kemasyarakatan yang ada,” tuturnya.
Pada acara pengukuhan PC Aisyiyah tersebut hadir pula Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Banyuwangi, Dr. H. Muklis Lahudin MS.i., beserta jajaran dan Ketua PDM Aisyiyah Banyuwangi, Laili Dwi Damayanti S.Psi.
Dan dalam sambutanya Ketua PDM Aisyiyah Banyuwangi, Laili Dwi Damayanti S.Psi., berharap kepada pengurus cabang Aisyiyah yang sudah dikukuhkan, untuk bisa amanah dan terus berinovasi demi mewujudkan perempuan-perempuan yang berkemajuan.
"Seperti tema yang kita angkat saat ini, mari kita bersama, untuk terus berupaya yang terbaik dengan program andalan yang bisa menjadi wadah berkembang SDM," harapnya.
Dalam rangkaianya, kegiatan tersebut juga terdapat pembekalan materi keorganisasian Aisyiyah Banyuwangi yang berlangsung dengan khidmat. (*)
Apa Reaksi Anda?