Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Didukung Untuk Gantikan Bupati Pasuruan Saat Ini

Masa jabatan Bupati Pasuruan akan berakhir di tahun 2023 ini. Kemudian akan digelar Pilkada 2024 untuk memilih bupati selanjutnya. Diketahui, Bupati Pasuruan saat ini Irsyad Yusuf tidak mencalonkan kembali,…

Juni 29, 2023 - 22:50
Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Didukung Untuk Gantikan Bupati Pasuruan Saat Ini

TIMESINDONESIA, PASURUAN – Masa jabatan Bupati Pasuruan akan berakhir di tahun 2023 ini. Kemudian akan digelar Pilkada 2024 untuk memilih bupati selanjutnya. Diketahui, Bupati Pasuruan saat ini Irsyad Yusuf tidak mencalonkan kembali, karena sudah 2 periode menjabat.

Namun, hingga kini belum ada partai politik yang secara resmi mengumumkan bakal calon bupati yang akan maju di Pilkada Pasuruan 2024 mendatang. Sejumlah nama-nama tokoh di Pasuruan pun mencuat sebagai bakal cabup Pasuruan, yang didukung oleh sejumlah golongan dan komunitas masyarakat.

Ada nama istri Bupati Pasuruan saat ini yaitu Lulis Irsyad Yusuf, juga nama wakil bupati KH. Mudjib Imron. Dari kalangan politisi juga muncul nama Ketua DPC PDIP Kabupaten Pasuruan Andri Wahyudi, serta Sudiono Fauzan dari PKB yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan.

Nah, beberapa waktu lalu, gabungan para mantan kepala desa (kades) dan lurah se-Kabupaten Pasuruan, menyatakan dukungannya kepada Sudiono Fauzan untuk maju menjadi calon Bupati Pasuruan di Pilkada 2024.

pengukuhan.jpgSudiono Fauzan saat menghadiri pelantikan pengurus Kompakdesi DPC Kabupaten Pasuruan.

Mereka yang menamakan diri, Komunitas Purnabakti Kepala Desa dan Lurah Seluruh Indonesia (Kompakdesi), Kabupaten Pasuruan itu. Melihat bahwa rekam jejak dan kepemimpinan Mas Dion panggilan akrab Sudiono Fauzan, dalam memimpin DPRD Kabupaten Pasuruan selama dua periode cukup berhasil.

Sudiono dianggap mampu mendengarkan aspirasi masyarakat dan memperjuangkan seluruh lapisan masyarakat. Dari warga biasa hingga ulama maupun umaroh, mendapat atensi dari Mas Dion yang juga menjabat sebagai Sekretaris DPC PKB Kabupaten Pasuruan itu.

“Kami dan teman-teman gabungan mantan Kades serta Lurah se-Kabupaten Pasuruan, siap mendukung Mas Dion agar maju menjadi Bupati Pasuruan dalam Pilkada 2024 mendatang,” kata Ketua DPC Kompakdesi Kabupaten Pasuruan, Hariyanto.

Menurut mantan Kades Gajahbendo, Kecamatan Beji tersebut, Mas Dion sudah terbukti memiliki kapasitas dan kapabilitas yang mumpuni. Selama berkecimpung di dunia politik, tidak ada catatan negatif yang terkait dengan nya.

Sementara itu, menanggapi adanya dukungan dari Kompakdesi DPC Kabupaten Pasuruan tersebut. Mas Dion pun menyampaikan banyak terima kasih atas kepercayaan yang telah ditujukan kepadanya.

Namun menurut Sudiono Fauzan, keputusan akhir ada di tangan DPP PKB. "Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan kepada saya. Saya siap dicalonkan sebagai Bupati Pasuruan, jika DPP PKB memerintahkan saya," tandas Mas Dion.

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow