Intervensi Tiga Desa Lokus, Stunting di Pulau Taliabu Turun Menjadi 23,7 Persen

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, merilis hasil kerja intervensi tim penurunan stunting pada tiga desa lokasi fokus (Lokus). ...

Juli 4, 2023 - 10:40
Intervensi Tiga Desa Lokus, Stunting di Pulau Taliabu Turun Menjadi 23,7 Persen

TIMESINDONESIA, TALIABU – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, merilis hasil kerja intervensi tim penurunan stunting pada tiga desa lokasi fokus (Lokus).

“Tim berhasil menurunkan angka kasus stunting di Daerah Pulau Taliabu tahun 2023 turun menjadi 23,7 persen,” kata Kepala Dinkes Kabupaten Pulau Taliabu Kuraisia Marsaoly, Senin (3/7/2023).

Menurut dia, penurunan angka stunting ini berdasarkan hasil analisis situasi Tim Percepatan Penurunan Stunting.

“Saat ini Pulau Taliabu berada di posisi terendah ketiga kasus stunting di Provinsi Maluku Utara,” ujarnya.

Kuraisia menyebutkan, intervensi yang dilakukan semua pihak berhasil mengeliminasi 3 desa status lokus stunting.

Meski begitu, Kuraisia berharap semua pihak dapat terus berpartisipasi dan kerja sama dalam menurunkan stunting hingga 100 persen.

“Tentu kita berharap agar semua pihak tetap berpartisipasi untuk pencapaian penurunan stunting tidak hanya 37 persen tetapi bisa tercapai hingga 100 persen,” kata Kuraisia.

Ia juga meminta semua pihak tetap berkomitmen untuk melakukan langkah-langkah percepatan penurunan stunting.  

Hal senada dikatakan Bupati Pulau Taliabu Aliong Mus yang juga berharap penurunan angka stunting ke depannya bisa lebih baik lagi.

“Saya berharap penurunan stunting di Pulau Taliabu terus turun dan bisa lebih baik lagi. Karena itu, Dinkes Taliabu harus lebih aktif lagi dalam menangani masalah ini,” tegas Aliong Mus. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow