Bangun Sinergitas, Polres Morotai Silaturahmi dengan Insan Pers
Polres Morotai mengadakan acara silaturahmi dengan insan pers dalam rangka membangun sinergitas dan meningkatkan kerjasama antara kepolisian dan pers.

TIMESINDONESIA, PULAU MOROTAI – Berkah diawal Bulan Suci Ramadan, Polres Kabupaten Pulau Morotai (Polres Morotai) mengadakan acara silaturahmi dengan insan pers dalam rangka membangun sinergitas dan meningkatkan kerjasama antara kepolisian dan pers.
Acara silaturahmi dengan insan pers yang tergabung dalam PWI, AJM dan FJOM tersebut, berlangsung di Mutiara Caffe, Desa Darame, Kecamatan Morotai Selatan, Kabupaten Pulau Morotai, Provinsi Maluku Utara, Sabtu (1/3/2025) malam.
Silaturahmi ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara Polres Morotai dan insan pers, serta meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan pentingnya kerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Morotai.
"Sengaja silaturahmi ini dilaksanakan karena kami, polisi, menyadari tidak bisa bekerja sendiri. Kami juga butuh dukungan dari teman teman pers. Untuk itu, saya membuka diri agar teman teman dapat menyampaikan saran dan pendapatnya, baik itu soal kinerja polisi maupun hal-hal kemasyarakatan. Jadi kita sharing informasi," ungkap Kapolres Pulau Morotai AKBP Bobby Kusuma Ardiansyah saat mengawali silaturahminya.
Dibukanya kesempatan sharing informasi dan pendapat oleh orang nomor satu di Polres Morotai ini, membuat jurnalis yang hadir banyak memberi masukan. Baik soal keluhan masyarakat tentang pelayanan pihak polisi dalam merespons berbagai kasus, hingga masalah sosial kemasyarakatan menjadi topik serius dalam silaturahmi perdana itu.
Selain itu, Polres Morotai dan insan pers berdiskusi tentang berbagai isu dan tantangan yang dihadapi dalam menjaga keamanan dan ketertiban baik secara umum maupun khusus saat lebaran Idul Fitri di Morotai. Sehingga kerjasama dan sinergitas antara Polisi bersama insan pers dalam mengatasi berbagai masalah menjadi penting.
Pihak Polisi dan insan pers berharap silaturahmi ini berkelanjutan agar dapat memperkuat hubungan antara Polres Morotai dan para jurnalis yang bertugas di Morotai, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya kerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Morotai.
Melalui kegistan ini, diharapkan dapat tercipta suasana yang lebih aman dan nyaman bagi masyarakat Morotai.
"Terimakasih atas waktu teman teman pers yang sudah bersilaturahmi. Soal keterbukaan informasi, Polres Morotai selalu membuka diri untuk rekan rekan dalam membutuhkan informasi. Konfirmasi tidak harus melalui saya sebagai kapolres, teman teman bisa langsung ke Kasat masing masing atau melalui Kasi Humas Polres Morotai. Kami akan melayani dengan baik," pungkas Kapolres Pulau Morotai AKBP Bobby Kusuma Ardiansyah, S.I.K.
Turut hadir dalam acara silaturahmi dari pihak Polres Morotai, diantaranya Kasat Intelkam IPTU Dedi Upara, SH; Kasat Reskrim IPTU Ismail Salim, SH; Kasat Samapta IPTU Sunarto, SH.,MH; Kasat Narkoba IPDA Tutur Wisudho, SH; KBO Intelkam IPDA Mustafandi Kalam, SH; Kasi Humas Aipda Sibli Siruang, SH.,MH; organisasi jurnalis lokal, yakni AJM dan FJOM; serta PWI Kabupaten Pulau Morotai.(*)
Apa Reaksi Anda?






