750 Maba dari Berbagai Daerah Ikuti PKKMB ITN Malang 2023

Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang menggelar kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2023-2024 mulai Senin ...

September 11, 2023 - 20:20
750 Maba dari Berbagai Daerah Ikuti PKKMB ITN Malang 2023

TIMESINDONESIA, MALANG – Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang menggelar kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2023-2024 mulai Senin (11/9/2023) hingga Sabtu (16/9/2023). Acara yang mengusung tema Empowering Mental Immunity Face of World Dynamic Challenge: Awareness, Acceptance, and Action ini diikuti oleh 750 mahasiswa baru (maba) ITN Malang yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia.

Rektor ITN Malang, Awan Uji Krismanto, ST., MT., PhD mengatakan, PKKMB yang di gelar oleh ITN Malang ini dipastikan bebas dari perpeloncoan atau bullying dari kakak tingkat para maba.

“Selama belajar di ITN carilah ilmu yang seluas luasnya. Mari saling hormati, kebiasaan dan adat istiadat karena kalian dari Sabang sampai Merauke semua berkumpul di sini,” kata Awan, Senin (11/9/2023).

Awan berharap agar maba bangga menjadi bagian dari keluarga besar ITN Malang dan menjadi mahasiswa teknik. Menurutnya, mahasiswa teknik mempunyai peluang kerja yang sangat luas.

“Mahasiswa teknik dikenal dengan pribadi yang tahan banting, bisa survive di lingkungan manapun, tangguh dan senantiasa bisa bersaing di tingkat nasional dan global,” kata Awan.

PKKMB-ITN-Malang-2.jpg

Sehingga dia memotivasi para mahasiswa agar tidak hanya belajar soal dunia teknik saja, tetapi juga hal lain seperti bahasa. Dia berharap, mahasiswa ITN Malang bisa menguasai beberapa bahasa,  utamanya bahasa Inggris sebagai bahasa internasional. Sehingga dengan begitu lulusan ITN Malang bisa mempunyai nilai plus dibandingkan dengan lulusan perguruan tinggi lain.

“Kami senantiasa memberi pelayanan yang terbaik sehingga menjadi lulusan yang bisa kami banggakan tidak hanya di tingkat nasional tetapi juga global. Kami harap Anda memanfaatkan acara PKKMB dengan sebaik-baiknya, mengenal lingkungan kampus, mencari informasi sebanyak banyaknya dan ilmu yang seluas-luasnya,” ujar Awan mengakhiri.

Wakil Rektor III ITN Malang, Dr. Hardianto, S.T M.T., menambahkan, selama tiga hari mahasiswa akan mendapat berbagai materi. Ada pemateri dari luar tentang wawasan kebangsaan, materi bela negara, materi tentang anti narkotika.

“Pemateri dari dalam kami sendiri yang mengisi, tentang lingkungan kampus, ada sharing dari alumni. Ada juga materi kurikuler dan ekstrakurikuler, kita ada 26 UKM yang akan diperkenalkan. Rabu dan Kamis itu kita kerjasama dengan Rindam V Brawijaya untuk latihan dasar bela negara,” kata Dr. Hardianto. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow