Usung Konsep Stan dari Bambu Beratap Rumbia, Begini Keunikan HKG PKK Ke-51 di Pulau Taliabu

Perayaan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-51 di Pulau Taliabu, punya konsep unik dalam menyediakan stan untuk para peserta HKG PKK yang akan menghadiri hajatan tahunan i ...

Oktober 23, 2023 - 11:00
Usung Konsep Stan dari Bambu Beratap Rumbia, Begini Keunikan HKG PKK Ke-51 di Pulau Taliabu

TIMESINDONESIA, TALIABU – Perayaan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-51 di Pulau Taliabu, punya konsep unik dalam menyediakan stan untuk para peserta HKG PKK yang akan menghadiri hajatan tahunan ini.

Kali pertama dipercayakan menjadi tuan rumah dalam hajatan tingkat provinsi, Pemda Taliabu langsung bergerak membuat konsep berbeda pada peringatan HKG PKK ke-51 dari tahun-tahun sebelumnya, yang pernah dilaksanakan di Maluku Utara. 

Pelaksanaan HKG PKK dipusatkan di Alun-alun Kota, di Desa Bobong, Kecamatan Tlaiabu Barat.

Hanya dengan bermodal bambu dan atap rumbia (daun sagu) dari alam Taliabu yang melimpah, penampakan stan di lokasi HKG PKK Pulau Taliabu sangat menarik.

Keunikan HKG PPK ke-51 di Taliabu akan membuat para tamu HKG PKK tidak henti-hentinya mengangkat smartphone untuk berfoto dan berselfi.
Panitia HKG PKK Pulau Taliabu Asmadin saat dikonfirmasi TIMES Indonesia mengatakan, bambu dan atap rumbia sebagai bahan dasar pembuatan stan untuk memamerkan hasil UMKM dan kreativitas dari PKK, setiap Kabupaten Kota yang hadir adalah ide dari Bupati  Pulau Taliabu.

Tidak hanya stan pameran, panggung yang akan disiapkan membuka acara HKG PKK Pulau Taliabu yang ke-51 juga terbuat dari bambu dan atap rumbia.

“Atap rumbia dan bambu ini kita pakai atas perintah Bupati Pulau Taliabu, beliau yang punya konsep ini. Sementara ini kita dalam tahapan pematangan dilapangan, insya Allah kegiatan akan di 28 nanti,” kata Asmadin, Senin (22/10/2023).

Peringatan HKG PKK KE-51 di Pulau Taliabu akan dihadiri oleh sejumlah delegasi dari seluruh Kabupaten Kota di Maluku Utara. Tidak hanya delegasi di luar Kabupaten, sejumlah kecamatan di Taliabu dan isntansi juga ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. 

"HKG PKK ke-51 Pulau Taliabu rencananya akan dibuka pada 29 Oktober 2023. Informasi kemunduran kegiatan HKG disampaikan langsung oleh Panitia HKG PPK rencana akan dibuka pada tanggal 29 Oktober,” jelas Asmadin.

Lokasi HKG PKK Pulau Taliabu tidak hanya dipusatksan di Alun-alun Kota, sejumlah tempat yang akan menjadi lokasi HKG adalah Gedung Humang Sia Dufu, Aula Kantor Bupati Baru, Mesjid Raya Bobong, Kebun Percontohan, Telaga Likitobi, Gor Mini Bobong, dan Alun-alun Bupati lama. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow