Tutup SMK Fest Bali 2025, Ini Pesan Kadisdikpora Provinsi Bali
Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali, Ketut Ngurah Boy Jayawibawa mewakili Wagub Bali I Nyoman Giri Prasta menutup acara SMK Festival (SMK Fest) 2025 di Kalangan Terbuka Ardha…

TIMESINDONESIA, BALI – Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali, Ketut Ngurah Boy Jayawibawa mewakili Wagub Bali I Nyoman Giri Prasta menutup acara SMK Festival (SMK Fest) 2025 di Kalangan Terbuka Ardha Candra Taman Budaya Bali Art Center Denpasar, Sabtu (12/4/2025).
Dia mengatakan bahwa SMK Fest 2025 telah menghadirkan peningkatan baru dalam pengembangan vokasi di Bali.
"Dikemas dalam bentuk ekspo dan ajang perlombaan talenta, SMK Festival ini merupakan kolaborasi dan sinergi antara smk, dunia usaha, dunia industri dan dunia kerja, komunitas siswa dan masyarakat peduli vokasi, pemerintah provinsi, kabupaten dan kota yang memiliki makna bagwa pengembangan smk dan pendidikan vokasi merupakan tanggungjawab bersama serta memerlukan komitmen yang tinggi," paparnya.
Menurutnya, SMK Festival Provinsi Bali ini mempresentasikan taman berkreativitas dan berlomba lintas generasi, siswa-siswi, guru dan tenaga pendidikan se-Bali.
Berbagai ajang pengembangan kompetensi dan talenta, disebut Jayawibawa diantaranya festival lomba seni dan sastra siswa atau FLS2N, O2SN, Fiksi maupun LKSN dan yang lainnya merupakan salah satu cara terbarukan yang dilaksanakan secara bertahap sebelumbya dimasing-masing kabupaten/kota hingga tingkat provinsi.
"Kegiatan ini bertujuan untuk menjaring peserta terbaik dari 9 kabupaten/kota di Bali yang nantinya akan mewakili Bali ke tingkat nasional," terangnya.
Pemerintah Bali meyakini bahwa ini salah satu cara untuk memberikan kesempatan yang sama kepada peserta didik di Bali untuk berprestasi dan melahirkan talenta biduk-biduk potensial dibidang seni, sastra, budaya dan olahraga.
"Dalam kesempatan ini, kami Pemerintah Provinsi Bali mengucapkan selamat kepada seluruh peserta lomb dan dewan juri yang telah berkompetisi secara jujur. Apresiasi tinggi juga kami sampaikan kepada dunia usaha, dunia industri dan dunia kerja, perusahaan dan semua pihak yang telah mendukung penyelenggaraan acara ini," tuturnya.
Ketua Panitia SMK Fest 2025, Ari Sanjaya secara terpisah mrnyampaikan bahwa ini merupakan festival kolaborasi yang digelar pemerintah Provinsi Bali melalui Disdikpora bersama pihak-pihak terkait.
"Ini adalah kolaborasi lintas sektor dan lintas generasi yang secara konsep festival ini berjalan sesuai dengan karakternya," katanya.
SMK Festival ini memberikan ruang-ruang kreativitas bagi para siswa untuk dapat menunjukan talentanya.
"Kami sangat mengapresiasi keikutsertaan para peserta yang mengikuti 86 mata lomba. Terimakasih juga atas dukungan para orangtua kepada anak-anaknya yanv berani tampil di ajang talenta kali ini," katanya. (*)
Apa Reaksi Anda?






