Tim Dosen FIS UNJ Gelar PkM Pembuatan Website Media Pembelajaran di SMP Muttaqien

Eksistensi media digital semakin berkembang dalam beberapa dekade terakhir. Berdasarkan data dari databoks, pengguna internet tertinggi di Indonesia berada pada rentang usia 13-18 tahun.

Agustus 7, 2023 - 17:20
Tim Dosen FIS UNJ Gelar PkM Pembuatan Website Media Pembelajaran di SMP Muttaqien

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Eksistensi media digital semakin berkembang dalam beberapa dekade terakhir. Berdasarkan data dari databoks, pengguna internet tertinggi di Indonesia berada pada rentang usia 13-18 tahun. Usia ini merupakan rentang usia siswa sekolah. Media informasi yang berkembang sebagian besar digunakan untuk mengakses informasi di sosial media, padahal pada usia tersebut merupakan usia pelajar, yakni siswa menggunakan media informasi sebagai bahan dalam pembelajaran. 

Keterbukaan terhadap akses informasi memberikan peranan bagi siswa untuk dapat memanfaatkan berbagai macam media dalam pembelajaran, salah satunya melalui penggunaan website. Penggunaan website di sekolah berfungsi sebagai media pembelajaran bagi para siswa, salah satu kelebihan website adalah siswa dapat berbagi link akses belajar, membuat materi atau catatan secara digital, dan bahan untuk belajar secara mandiri.

Kondisi inilah yang menggerakan tim dosen Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Jakarta (FIS UNJ) melakukan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) untuk membuat pelatihan pembuatan website di lingkungan Sekolah Menengah Pertama (SMP) sebagai media pembelajaran. Kegiatan ini dilaksanaan pada Senin, 12 Juni 2023 di SMP Muttaqien Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan pada siswa kelas 7 SMP dengan total 32 orang siswa. Pelatihan ini disampaikan oleh Dr. Elisabeth Nugrahaeni Prananingrum yang merupakan dosen Prodi Ilmu Komunikasi FIS UNJ. 

Untuk mengetahui pelatihan ini dapat dipahami oleh para siswa, sebelumnya dilakukan kegiatan pelatihan pembuatan website, diberikan pre test agar siswa dapat mengisi terlebih dulu infomrasi yang berkaitan mengenai website. Setelah dilakukan pre test, maka selanjutnya diberikan pemaparan materi yang dibagi menjadi tiga sesi, yakni pengenalan teknologi komunikasi digital, sesi kedua mengenai perbedaan website dan weblog, dan sesi ketiga tata cara membuat website. Pasca pemberian materi dan pelatihan cara membuat website. Kemudian siswa SMP Muttaqien di berikan kembali post test untuk mengetahui pemahaman siswa dari adanya pelatihan ini. 

Menurut Dr. Elisabeth Nugrahaeni Prananingrum, berdasarkan hasil pre test dan post test yang diberikan menunjukkan bahwa adanya peningkatan nilai setelah diberikan pelatihan pembuatan website. Sebelumnya nilai pre test diperoleh 28.94. Sedangkan untuk nilai post test diperoleh hasil 32.88. Adanya perbedaan hasil nilai pre test dan post test pada siswa menunjukkan bahwa pelatihan website ini meningkatkan pemahaman siswa mengenai website sebagai media pembelajaran, ungkap Dr. Elisabeth Nugrahaeni Prananingrum.

Dr. Elisabeth Nugrahaeni Prananingrum menambahkan bahwa pelatihan ini diharapkan agar siswa dapat memanfaatkan perkembangan teknologi masa kini dan juga meningkatkan kreatifitas siswa dalam belajar, pungkasnya.

Pada kegiatan PkM yang dilakukan tim dosen FIS UNJ ini diapresiasi oleh Jumiyati selaku Kepala Sekolah SMP Muttaqien yang mengatakan bahwa para guru dan siswa sangat senang mendapatkan kunjungan dari tim UNJ yang telah memberikan pemaparan materi yang bermanfaat bagi para siswa. Semoga dengan adanya kegiatan ini siswa dapat memanfaatkan perkembangan teknologi masa kini, ujar Jumiyati.

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow