STIT Al Urwatul Wutsqo Jombang Mulai Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru S1

Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al Urwatul Wutsqo Jombang (STIT UW Jombang) kembali membuka penerimaan mahasiswa baru (PMB) tahun akademik 2024/2025. Pendaftaran dimulai dar ...

Januari 16, 2024 - 09:00
STIT Al Urwatul Wutsqo Jombang Mulai Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru S1

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al Urwatul Wutsqo Jombang (STIT UW Jombang) kembali membuka penerimaan mahasiswa baru (PMB) tahun akademik 2024/2025. Pendaftaran dimulai dari tanggal 1 Januari - 10 Agustus 2024.

Ketua STIT UW Jombang, Dr. Hj. Mihmidaty Ya'cub, M.PdI mengatakan, kampus yang berdiri sejak 2006 ini memiliki 3 program studi, yaitu: S-1 Pendidikan Agama Islam (PAI), S-1 Manajemen Pendidikan Islam (MPI) dan S-1 Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) yang merupakan jurusan baru untuk tahun akademik 2024/2025..

"Mahasiwa baru dapat memanfaatkan program beasiswa bagi mahasiswa berprestasi, Program beasiswa bagi mahasiswa Tahfidz dan Program pengembangan soft skills dan hard skills," kata Mihmidaty, kepada TIMES Indonesia, Senin (15/1/2024).

Kepala Pusat PMB Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Al Urwatul Wutsqo,  Mujahidin, S.Pd.I., M.Pd menyampaikan, jalur pendaftaran hanya melalui jalur regular. Sementara jalur regular bisa daftar melalui https://pmb.stituwjombang.ac.id/index.php/pendaftaran_pmb.

Sedangkan tes gelombang I dan II dilakukan secara online, yaitu dengan cara mahasiswa mengisi tes menggunakan perangkat elektronik dari rumah masing-masing. Sementara untuk gelombang III nanti dilakukan secara offline atau tatap muka.

Soal tes berisi tentang pengetahuan dasar tentang keagamaan, kemampuan membaca Al-quran. "Tes ini sebetulnya fungsinya hanya untuk mengetahui kemampuan awal mahasiswa agar kita bisa dengan mudah menentukan kluster kemampuan mahasiswa nantinya," katanya.

Untuk informasi lebih lanjut, calon mahasiswa langsung ke kampus STIT UW Jombang yang beralamat di Jalan Raya Cukir Mojowarno, Bulurejo, Diwek, Jombang, (*)

 

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow