Smartfren Pastikan Jaringan 4G di Yogyakarta Aman

Jelang Ramadan 2023, PT Smarfren Telecom Tbk (FREN) pastikan jaringan 4G di wilayah Yogyakarta aman. Baik dipusat- pusat keramaian hingga kabupaten.  ...

Maret 11, 2023 - 23:20
Smartfren Pastikan Jaringan 4G di Yogyakarta Aman

TIMESINDONESIA – Jelang Ramadan 2023, PT Smarfren Telecom Tbk (FREN) pastikan jaringan 4G di wilayah Yogyakarta aman. Baik dipusat- pusat keramaian hingga kabupaten. 

Hal ini diungkapkan Prayoga Sujono RF Optimization Head Smartfren dalam acara Persiapan Network Smartfren untuk Ramadan dan Idul Fitri, Sabtu (11/3/2023). 

Prayoga menyebutkan, kondisi jaringan Smartfren di Yogyakarta terbilang baik. Untuk kota Yogyakarta dan Sleman bagian barat, coverge sudah mencapai 99 persen dengan kecepatan diatas 5Mbps dengan rata- rata speed 13,15 Mbps. 

"Untuk area- area seperti pusat pemerintahan, pendidikan, transportasi, dan lokasi wisata semua telah kami cover dan telah kami siapkan jika nanti ada kenaikan trafik," ujarnya. 

Adapun tempat- tempat di Yogyakarta yang menjadi prioritas Smarfren pada saat Ramadan dan Idul Fitri meliputi kawasan- kawasan wisata seperti Malioboro, Stasiun Tugu, Keraton Yogya, Alun- Alun Utara, Titik Nol, Taman Sari, dan Gembira Loka Zoo. 

VP Network Operations Smartfren, Agus Rohmat menambahkan, pihaknya juga memprediksi akan ada kenaikan trafik sekitar 12 persen pada ramadan dan idul fitri tahun ini. Hal ini berdasarkan perhitungan data tahun lalu Smarfren mengalami peningkatan trafik sebesar 10 persen. 

"Tahun lalu kan masih ada PPKM. Jadi pergerakan pelanggan masih terbatas. Beda nanti pada saat ramadan dan idul fitri 2023," ucapnya. 

Di indonesia sendiri, ada beberapa daerah yang memang belum tercover jaringan 4G. Sebagian Gunung Kidul misalnya, belum semua tercover. Namun pihaknya terus melakukan pengembangan dan analisis, agar wilayah ini dapat tercover seperti daerah- daerah lainnya.

Agus mencontohkan, saat ini di Provinsi Bengkulu belum terjangkau 4G. Selain itu, menurut Agus ada beberapa lokasi yang bakal jadi prioritas dalam pemerataan jaringan 4G.

“Kalimantan tinggal Kalimantan Tengah, Sulawesi tinggal Sulawesi Tengah dan Tenggara," terang Agus.

Saat ini, Smartfren sudah mengcover 288 kabupaten kota di Indonesia untuk jaringan 4G. Sedangkan untuk Indonesia bagian timur Smartfren masih melakukan analisis bisnis. Jika pertumbuhannya bagus Smartfren akan segara melakukan investasi disana.

"Indonesia Timur seperti Ambon dan Papua memang kami belum masuk. Namun Sulawesi tetap menjadi fokus dan perhatian. Kami sedang melakukan analisis bisnis disana ," tutur Agus. 

Demi memperluas kekuatan jaringan 4G, Smartfren bakal menggunakan 50 persen belanja modal pada 2023 untuk membangun BTS di berbagai lokasi. 

“Salah satu penambahan jaringan itu kita anggarkan tentu saja ada beberapa untuk BTS, Core Network, dan 5G. Untuk penambahan BTS kita sudah ada angkanya, sekitar 50 persen dari Capex untuk BTS,” jelas Agus. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow