Safari Perdana Ganjarist Jatim, Perkuat Dukungan Ganjar Pranowo

Panglima Ganjarist Jawa Timur, Zulfikar D Nuary, mengadakan Agenda Safari Wilayah di beberapa wilayah Jawa Timur, termasuk Situbondo, Bondowoso, Lumajang, dan Banyuwangi. ...

September 9, 2023 - 09:50
Safari Perdana Ganjarist Jatim, Perkuat Dukungan Ganjar Pranowo

TIMESINDONESIA, MALANG – Panglima Ganjarist Jawa Timur, Zulfikar D Nuary, mengadakan Agenda Safari Wilayah di beberapa wilayah Jawa Timur, termasuk Situbondo, Bondowoso, Lumajang, dan Banyuwangi.

Acara ini berlangsung di Orila Resto, Kabupaten Bondowoso pada Jumat (8/9/2023) lalu, di mana para koordinator Satrel berkumpul untuk berdiskusi bersama Panglima.

Safari wilayah ini bukan hanya sebagai program perdana setelah Silaturahmi Jatim, tetapi juga untuk menjaga solidaritas ksatria Ganjarist agar tidak terpengaruh oleh situasi di Kornas Ganjarist.

"Kami bergabung dalam Ganjarist dengan tujuan mendukung dan menjadikan Bapak Ganjar Pranowo sebagai Presiden Rakyat Republik Indonesia pada Pilpres 2024," tegas Zulfikar, Panglima Ganjarist Jatim.

Acara safari ini juga menjadi wadah komunikasi untuk mengevaluasi dan menentukan program pemenangan Bapak Ganjar Pranowo sesuai dengan karakteristik daerah masing-masing.

"Kami merasa sangat dihormati menjadi tuan rumah, dan semoga dari Bondowoso ini, Pak Ganjar bisa memenangkan Pilpres dan menjadi Presiden Republik Indonesia," ujar Arif Kurniawan, koordinator Satrel Ganjarist Bondowoso yang menjadi tuan rumah pada safari perdana wilayah Jawa Timur.

Diskusi dan pembahasan yang berlangsung selama sekitar 3 jam berlangsung dengan semangat dan optimisme sesuai moto Ganjarist: Mandiri, Kreatif, dan Optimis.

Mereka merumuskan program-program yang sesuai dengan karakteristik wilayah Jatim dan rencana pembumian program-program ini di kabupaten/kota melalui Satuan Relawan per kecamatan.

"Hal yang saya sukai adalah pendekatan langsung dari panglima Ganjarist Jatim tanpa berbelit-belit, yang juga memberikan dukungan langsung kepada kami di lapangan," kata Haji Hasan, koordinator Satrel Situbondo, yang juga seorang petani dan penjual tembakau.

Dia sangat berkomitmen untuk memenangkan Bapak Ganjar Pranowo dan tidak terpengaruh oleh situasi di Kornas.

"Silaturahmi adalah program utama yang harus dijalankan, tidak hanya dengan Satrel tetapi juga dengan rakyat," tambah Zulfikar, yang juga dikenal sebagai pengusaha muda sukses di Jawa Timur.(*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow