Ribuan Orang Hadiri Pengajian Gus Iqdam di Ponorogo

Ribuan orang tumpah ruah di Alun-alun Ponorogo untuk mengikuti pengajian Gus Iqdam ... ...

Desember 13, 2023 - 21:30
Ribuan Orang Hadiri Pengajian Gus Iqdam di Ponorogo

TIMESINDONESIA, PONOROGO – Ribuan orang tumpah ruah Alun-alun Ponorogo, untuk mengikuti pengajian dari Muhammad Iqdam Khalid atau akrab disapa sebagai Gus Iqdam, Rabu (13/12/2023). Meski pertama kali datang ke Ponorogo, mubaligh muda Nahdlatul Ulama asal Blitar itu, membuat antusiasme baru warga untuk mengikuti pengajian dari pendiri Majelis Ta'lim Sabilu Taubah (ST) pun sangat tinggi. 

Tidak hanya dari Ponorogo, warga dari luar Ponorogo pun datang ke Alun-alun Ponorogo untuk mengikuti pengajian Gus Iqdam. Bahkan mereka ada yang datang sejak Rabu dini hari tadi.

Penyelenggaraan pengajian Gus Iqdam ini, menurut Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko sebagai bentuk upaya untuk memperbaiki generasi penerus. Yakni dengan melakukan pembiasaan mengaji atau melakukan hal-hal yang baik. Sehingga dalam kesempatan ini, didatangkanlah mubaligh muda NU yang dikenal karena ceramahnya yang milenial, lucu, kocak, dan bisa berbaur dengan semua kalangan.

"Ini pertama kali Gus Iqdam ke Ponorogo. Kita ingin teman-teman memperbaiki generasi penerus dengan mengaji. Dan membiasakan dengan hal-hal yang baik," kata Bupati Sugiri Sancoko.

Dengan tausiah mubaligh NU yang pernah belajar mengaji di Pondok Pesantren Al-Falah Ploso Kediri itu, Bupati Sugiri Sancoko berharap, masyarakat Ponorogo dapat berkah. Mendapatkan uswatun hasanah yang baik. Sehingga dapat mengubah peradaban Ponorogo menjadi lebih baik.

“Harapannya yak kita dapat berkah, dapat uswatun hasanah yang baik, dapat maulidoh hasanah yang baik. Sehingga dapat mengubah peradaban Ponorogo yang lebih baik lagi,” tukas Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow