Rektor Unisma Beberkan 9 Capaian Prestisius di Bidang Akademik dan Kerjasama
Ada banyak capaian membanggakan Universitas Islam Malang (Unisma) yang di beberkan oleh Rektor Unisma, Prof Dr Maskuri MSi. ...
TIMESINDONESIA, MALANG – Ada banyak capaian membanggakan Universitas Islam Malang (Unisma) yang di beberkan oleh Rektor Unisma, Prof Dr Maskuri MSi. Hal itu dia sampaikan pada saat Rapat Terbuka Senat Unisma Dalam Rangka Dies Natalis ke 43 di Gedung Bundar Unisma, Rabu (27/3/2024).
Rektor menjelaskan, dalam rangka meningkatkan kesesuaian kompetensi mahasiswa dan kebutuhan dunia usaha dan dunia industri, Unisma mengembangkan berbagai program.
"Ada program magang mahasiswa bersertifikat, magang merdeka dan studi independen bersertifikat, di berbagai perusahaan BUMN dengan total peserta mencapai 434 mahasiswa magang dan 244 mahasiswa studi independen," ucapnya.
Pihkanya pun menyebutkan sevata rinci 9 hibah yang berhasil disabet oleh Unisma dari Kemendikbudristek RI
1. Program Kompetensi Kampus Merdeka (PKKM) sejak 2021-2024, untuk 13 program studi; Hibah kerjasama kurikulum dan implementasi MBKM untuk 6 prodi; menjadi Center of Excellent MBKM, dan Program pembelajaran inklusi total didanai Rp.4.04 Milyar.
2. Kredensial Mikro Mahasiswa Indonesia Pada 2021, Unisma dipercaya sebagai penyelenggaran dengan dana Rp. 680 juta,-. Kegiatan ini diikuti oleh 680 orang mahasiswa dari 127 universitas di seluruh Indonesia.
3. Program MBKM berbasis Penelitian dan PkM, pada 2021 dengan nilai dana sebesar Rp. 1,8 Milyar.
4. Program Transfer Kredit Luar Negeri Belmawa pada 2019-2021 dengan total dana sebesar Rp. 285 juta,-
5. Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM) pada 2021-2023 dari Menko PMK dan BKKBN Kerjasama dengan FRI dengan perolehan total dana Rp. 350 juta,-
6. Program Praktisi Mengajar Kemdikbudristek pada 2021-2024, terdapat 130 orang praktisi berkolaborasi dengan dosen UNISMA mengajar selama 1 semester di UNISMA; Program Kampus Mengajar terdapat 677 mahasiswa dari berbagai program studi mengikuti program ini dengan rekognisi hingga mencapai 20 sks., 102 Dosen menjadi Dosen Pembimbing; dan Pertukaran Mahasiswa Merdeka Dalam Negeri (PMM-DN) sebanyak 282 mahasiswa dari PTN/PTS di seluruh Indonesia mengikuti perkuliahan selama 1 semester di Unisma dengan total dana Rp. 1.278 Milyar,-.
7. Matching Fund pada 2022-2024 diperoleh 8 orang dosen, program ini sebagai pengembangan jejaring dan membangun kemitraan dengan DUDI dibiayai Rp. 3.850 Milyar,-.
8. Pendamping SMK Pusat Keunggulan pada 2022-2023 dengan total nilai dana Rp. 500 juta,- untuk melakukan pendampingan terhadap 18 SMK pada 7 Propinsi di Indonesia, sekaligus sebagai media publikasi.
9. Program Kosabangsa (Kolaborasi Sosial Membangun Masyarakat) Pada 2023, 2 tim dosen Unisma berkontribusi dalam program Kosabangsa.
"Program tersebut memiliki dampak strategis untuk meningkatkan reputasi Unisma. Bahkan dengan berbagai partisipasi Unisma dalam mendukung kebijakan MBKM Kemendikbudristek, Unisma mendapatkan apresiasi tinggi dari Mendikbudristek pada Rakernas PTNU di Medan pada 2023," pungkas Rektor. (*)
Apa Reaksi Anda?