Plh Gubernur Papua : GM FKPPI Jadi Pelopor Papua Bangkit

Plh Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun, mengharapkan Generasi Muda Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri (GM FKPPI) menjadi pelopor kader pemuda yang respon ce ...

Agustus 5, 2023 - 15:30
Plh Gubernur Papua : GM FKPPI Jadi Pelopor Papua Bangkit

TIMESINDONESIA, JAYAPURA – Plh Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun, mengharapkan Generasi Muda Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri (GM FKPPI) menjadi pelopor kader pemuda yang respon cepat serta solutif dalam penanganan persoalan negara. Hal itu disampaikan Ridwan saat sambutannya dalam pembukaan Musda PD GM FKPPI Papua, Jumat Malam ( 4/8) di Jayapura

GM FKPPI, katanha,sebagai organisasi kader di bawah pembinaan langsung TNI-Polri merupakan organisasi yang menampung dan menyalurkan bakat, kemampuan, dan potensi yang dimiliki oleh anggotanya, baik yang aktif maupun yang sudah purnawirawan dari TNI-Polri.

Dalam sambutannya, Rumasukun menyampaikan bahwa kebijakan pemerintah di bidang kepemudaan bertujuan agar pemuda Indonesia mampu merespon permasalahan kepemudaan yang aktual dan proaktif dalam mencari dan menemukan solusi dari permasalahan yang dihadapi. 

Ia menekankan bahwa pemuda harus memiliki semangat kepemimpinan, kreativitas, kepedulian, dan kesukarelawanan. 

“Dengan semangat tersebut, pemuda tidak hanya berperan aktif dalam pembangunan nasional, tetapi juga menjadi inspirator dan pembuat solusi dalam menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh pemuda itu sendiri,” tegasnya

Rumasukun juga menekankan pentingnya peningkatan potensi, wawasan, kapasitas, keterampilan, kepemimpinan, dan pengalaman nyata pemuda secara sistematis, terstruktur, dan berkelanjutan untuk mencapai pemuda yang berdaya saing, maju, dan berbudaya secara fungsional.

Ia menegaskan bahwa integritas dan loyalitas GM FKPPI tidak perlu diragukan lagi dalam mendukung keutuhan NKRI dengan setia pada Pancasila, UUD 1945, dan Bhinneka Tunggal Ika. 

“Hal ini merupakan modal penting yang dapat dikolaborasikan dengan program-program pemerintah,” tegas Rumasukun

Rumasukun mengajak seluruh kader dan anggota GM FKPPI untuk bergerak bersama pemerintah dalam mewujudkan Indonesia Maju dan Papua Bangkit mandiri serta sejahtera. 

Ia berharap para kader GM FKPPI dapat memainkan peran mereka dengan baik, mengajak dan merangkul seluruh komponen anak bangsa lainnya untuk bersatu dan menyatukan gerak langkah bersama. 

Ia percaya bahwa dengan menyatukan seluruh potensi yang dimiliki, Papua dapat menjadi lebih maju dan berhasil mencapai tujuannya. (**)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow