Masa Jabatan akan Berakhir, Bupati Karna Sobahi Pamitan ke Masyarakat Majalengka

Bupati Majalengka, H Karna Sobahi tidak lama lagi akan mengakhiri masa tugasnya sebagai Bupati. ... ...

Desember 8, 2023 - 18:30
Masa Jabatan akan Berakhir, Bupati Karna Sobahi Pamitan ke Masyarakat Majalengka

TIMESINDONESIA, MAJALENGKABupati Majalengka, H Karna Sobahi tidak lama lagi akan mengakhiri masa tugasnya sebagai Bupati Majalengka, Jawa Barat. Selama 5 tahun, Karna Sobahi menjadi orang nomor satu di kota berjuluk Angin.

Ia pun mulai berpamitan kepada warganya mengingat akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Bupati Majalengka selama kurang lebih 11 hari lagi, tepatnya akan berkahir pada tanggal 19 Desember 2023 mendatang.

Karna Sobahi berpamitan kepada rakyat Kabupaten Majalengka, pada kegiatan tablig akbar bertajuk "Refleksi Akhir tahun, Momentum Mengevaluasi dan Muhasabah Diri" bersama pendakwah KH. Abdullah Gymnastiar atau yang lebih akrab disapa Aa Gym.

Kegiatan yang diselenggarakan di Halaman Kantor Pendopo Bupati Majalengka, pada Jumat (8/12/2023) itu, juga sekaligus sebagai ungkapan syukur atas segala keberhasilan yang telah diraih oleh Kabupaten Majalengka.

Menurut dia, bahwa acara ini digelar bukan hanya untuk merefleksi akhir tahun saja, tetapi juga menjadi momen silaturahim menjelang akhir masa jabatan Bupati Majalengka, H. Karna Sobahi dan Wakil Bupati, Tarsono D. Mardiana, bersama rakyatnya.

"Saya memiliki waktu 11 hari lagi untuk menyelesaikan tugas di Kabupaten Majalengka. Oleh karena itu, pada kesempatan ini saya ingin menyampaikan pesan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh rakyat Majalengka," ujarnya.

Ia pun menyatakan bahwa keberhasilan yang saat ini dinikmati khalayak adalah hasil dari peran serta semua lapisan masyarakat Majalengka. Atas segala perannya itu, maka ia menyampaikan ungkapan terima kasih kepada berbagai latar belakang rakyatnya.

Termasuk para tokoh alim ulama yang telah mendoakan kelancaran pemerintahan dalam menjalankan tugas-tugas penting di ranah kerakyatan dan kemasyarakatan.

"Kendati demikian, bahwa kelemahan tersebut di masa mendatang akan diperbaiki agar Kabupaten Majalengka dapat menjadi lebih maju dan sejahtera, sesuai dengan harapan lahir batin masyarakat Kabupaten Majalengka," jelasnya. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow