Maluku Meriahkan Puncak Peringatan Hari Anak Nasional 2023 Tingkat Provinsi

Sekretaris Daerah (Sekda) Maluku, Sadali IE MSi IPU, bersama Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Maluku, Ina Wati Tahir SE MSi ...

Agustus 8, 2023 - 21:30
Maluku Meriahkan Puncak Peringatan Hari Anak Nasional 2023 Tingkat Provinsi

TIMESINDONESIA, AMBON – Sekretaris Daerah (Sekda) Maluku, Sadali IE MSi IPU, bersama Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Maluku, Ina Wati Tahir SE MSi, memimpin puncak Peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2023. Kegiatan ini diselenggarakan di ruang aula lantai tujuh Kantor Gubernur Maluku, pada Kamis (3/8/2023).

Peringatan ini turut dihadiri oleh pimpinan OPD dalam lingkup Pemerintah Provinsi Maluku, serta Pimpinan Organisasi Wanita se-Maluku, dan sejumlah pihak terkait. Dengan tema "Anak Terlindungi Indonesia Maju", kegiatan ini bertujuan memperlihatkan kepedulian semua pihak terhadap perlindungan anak-anak di Indonesia, khususnya di Provinsi Maluku.

Sekda Sadali mengungkapkan, kegiatan ini merupakan manifestasi kepedulian Pemerintah Provinsi Maluku terhadap Hak Anak dalam daerah. Ia mengajak semua pimpinan OPD ikut membantu layanan-layanan untuk anak-anak, baik itu dalam bidang pendidikan, kesehatan, hingga pemenuhan hak anak. Tujuannya adalah mencegah dan menurunkan angka pekerja anak, tingkat kekerasan terhadap anak, hingga eksploitasi anak.

Selain itu, Sekda Sadali juga menekankan bahwa anak-anak di Provinsi Maluku adalah generasi penerus bangsa.

“Mereka harus tumbuh menjadi anak yang sehat dan giat menuntut ilmu, agar mampu meraih cita-cita dan harapan mereka,” kata Sadali.

Ia juga berpesan agar anak-anak di Maluku tumbuh menjadi individu yang religius, berintegritas, kompeten, kreatif, dan mandiri, serta memiliki kepedulian sosial yang tinggi.

“Selamat Hari Anak Nasional, semoga anak-anak Maluku menjadi anak yang berbudaya, mencerminkan identita dan berkarakter dalam berbangsa dan bertanah air Indonesia,” tutup Sadali.

Dalam puncak peringatan tersebut, juga diadakan pembacaan Suara Anak Provinsi Maluku Tahun 2023. Butir Suara Anak Provinsi Maluku juga diserahkan kepada Sekda Maluku.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pertunjukan karya-karya anak Maluku, menunjukkan bakat dan kreativitas mereka dalam berbagai aspek. Dengan kegiatan Hari Anak Nasional ini, menjadi harapan bahwa perlindungan dan pelestarian hak-hak anak bisa semakin ditingkatkan, demi kemajuan Indonesia kedepannya. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow