Mahasiswa Humaniora UIN Malang Raih Peringkat II Lomba MC Nasional

Mahasiswa Fakultas Humaniora Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang, Avita Aniqotul 'Athiyyah, berhasil meraih prestasi gemilang dalam Lomba Master o ...

Oktober 23, 2023 - 16:00
Mahasiswa Humaniora UIN Malang Raih Peringkat II Lomba MC Nasional

TIMESINDONESIA, MALANG – Mahasiswa Fakultas Humaniora Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang, Avita Aniqotul 'Athiyyah, berhasil meraih prestasi gemilang dalam Lomba Master of Ceremony (MC) tingkat nasional yang diadakan oleh Sekolah MC Sidoarjo, Jawa Timur, pada bulan Oktober 2023.

Avita Aniqotul 'Athiyyah, yang berasal dari Lamongan dan saat ini berada di semester 7, meraih peringkat kedua dalam kompetisi ini yang diikuti oleh peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur. Mereka bersaing ketat dalam berbicara di depan publik sebagai seorang pembawa acara. Penampilan memukau Avita berhasil mendapat pengakuan dari para juri dan menempatkannya di peringkat kedua dalam lomba tersebut.

Avita berbagi kiat tentang bagaimana ia mencapai prestasi tersebut, yaitu dengan tekad untuk terus belajar dan semangat pantang menyerah. "Belajar, belajar, dan belajar. Banyak pilihan dalam hidup, tapi dari sekian banyak pilihan, jangan pernah pilih untuk menyerah," ujar Avita.

Avita juga mengungkapkan terima kasih kepada Fakultas dan Universitas yang memberikannya kesempatan untuk terus mengembangkan diri dan mengikuti kompetisi sesuai dengan minat dan bakatnya.

Dekan Fakultas Humaniora UIN Malang, Dr. M. Faisol, sangat mengapresiasi prestasi yang diraih oleh mahasiswanya. Menurutnya, kampus berusaha memberikan motivasi dan dukungan kepada mahasiswa agar mereka bisa terus bersaing dan memanfaatkan peluang untuk pengembangan diri.

"Saya mengucapkan selamat, semoga ini bisa menjadi motivasi dan contoh bagi mahasiswa lain, agar lebih semangat untuk belajar, bersaing, dan mengembangkan diri," ungkap Dr. M. Faisol. (d)

 

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow