Kapolda dan Pangdam Minta Perguruan Silat se-Jatim Sudahi Pertikaian

Kapolda Jatim Irjen Pol Toni Hermanto dan Pangdam V Bawijaya Mayjen TNI Farid Makruf meminta perguruan silat se-Jawa Timur untuk menghentiikan pertikaian. ...

Maret 17, 2023 - 17:50
Kapolda dan Pangdam Minta Perguruan Silat se-Jatim Sudahi Pertikaian

TIMESINDONESIAKapolda Jatim Irjen Pol Toni Hermanto dan Pangdam V Bawijaya Mayjen TNI Farid Makruf meminta perguruan silat se-Jawa Timur untuk menghentiikan pertikaian.

Hal ini disampaian saat Kapolda Jatim mengundang pimpinan dan tokoh perguruan silat di Polda Jatim, Kamis (16/3/20203).

Pertikaian antar-perguruan silat di Jatim sudah sampai menimbulkan korban jiwa dan harta benda.

Kapolda menyatakan sudah ada korban jiwa dari pertikaian yang tak kunjung usai itu. Ada ratusan mengalami luka berat dan ribuan luka ringan. Bahkan sampai saat ini ada yang masih kritis karena menjadi korban serangan dalam pertikaian antar-perguruan ini.

"Para pelaku yang kami tangani rata-rata berusia belasan tahun. Kasian mereka kalau sudah tersangkut kasus hukum. Masa depannya bisa suram. Jadi, ini harus segera disudahi. Jangan lagi terus terjadi berulang," kata Irjen Pol Toni Hermanto. 

Untuk itu, kepada pimpinan perguruan silat yang hadir, Kapolda dan Pangdam meminta untuk dapat mengawasi anak-anak asuhnya. Itu agar kasus-kasus serupa tidak akan terjadi berulang-ulang. 

"Pemimpin itu harus memiliki kebesaran hati. Pemimpin harus mampu membimbing murid agar terkontrol. Pemimpin tidak boleh mengajarkan perselisihan. Pemimpin yang baik itu harus mampu kendalikan anak buah," kata Pangdam Brawijaya.

Sementara itu, para pimpinan perguruan silat yang diundang menyebutkan bahwa mereka rata-rata sudah membentuk paguyuban antarperguruan di wilayah masing-masing untuk mengatasi masalah itu.

Hanya saja, seperti yang diungkapkan oleh beberapa Kapolres yang hadir, paguyuban tidak berjalan dengan baik. Ditambah lagi para pimpinan tidak bisa didengar anak buah, sehingga saat terjadi pertikaian mereka tidak bisa menjadi penengah. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow