Jelang Pemilu 2024, Anggota DPRD Kaltim Kaharudin Jafar Ajak Milenial Pahami Wawasan Kebangsaan

Anggota DPRD Kalimantan Timur (DPRD Kaltim) Kaharudin Jafar menggelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Sosbang). Sosbang kali terakhir di tahun 2023 ini digelar di Ruang ...

Desember 20, 2023 - 21:00
Jelang Pemilu 2024, Anggota DPRD Kaltim Kaharudin Jafar Ajak Milenial Pahami Wawasan Kebangsaan

TIMESINDONESIA, BONTANG – Anggota DPRD Kalimantan Timur (DPRD Kaltim) Kaharudin Jafar menggelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Sosbang). Sosbang kali terakhir di tahun 2023 ini digelar di Ruang Meeting Hotel Bintang Sintuk, Rabu (20/12/2023).

Ketua Pengurus Pusat Himpunan Mahasiswa Bontang (PP HMB) Febri dan Ketua LPM Loktuan, Muhammad Kusnadi menjadi narasumber Sosbang kali ini. 

Politisi Golkar Kaltim ini dalam sambutannya mengapresiasi seluruh peserta yang hadir. Peserta kali ini datang dari milenial hingga anak muda dari berbagai Kelurahan di Kota Bontang. Kaharudin Jafar berharap Sosialisasi ini dapat menambah pengetahuan agar makin meningkatkan patriotisme dikakangan milenial.

“Terima kasih kehadirannya anak-anakku. Semoga sosbang ini bermanfaat bagi kita semua,” ucapnya

Sementara Febri dalam paparan materinya menjelaskan pentingnya membangun kesadaran berpolitik. Setiap warga negara tidak abai dengan kondisi politik, agar dapat berpartisipasi dalam mengawal kebijakan para pemangku kepentingan. 

“Saat ini yang berpotensi mengawal figur yang kita harapkan, lalu siapa lagi. Kita berperan penting dalam menentukan masa depan daerah dan bangsa kita,” sebutnya.

Sementara itu, Muhammad Kusnadi dalam kesempatannya paparan mengungkap pentingnya mengantisipasi hoaks agar pesta demokrasi kita berjalan lancar tanpa hambatan berarti.

“Dengan era digital yang semakin cepat dibutuhkan kebijakan kita dalam memahami dan mendistribusikan informasi agar kita tidak terpapar hoaks,” ungkap Kusnadi yang juga seorang jurnalis.

Diketahui sosialisasi yang digelar Anggota DPRD Kaltim Kaharudin Jafar ini, turut dihadiri puluhan milenial dari berbagai kelurahan di kota Bontang. Selama kegiatan berlangsung antusias peserta tampak terlihat. (d)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow