Jaga Keutuhan Keluarga, Kaharudin Jafar Sosialisasikan Perda Tentang Ketahanan Keluarga 

Untuk kali kedua, Kaharudin Jafar Anggota DPRD Kaltim menggelar sosialisasi pengembangan Perda Nomor 2 Tahun 2022 tentang ketahanan keluarga, yang berlangsung di Ruang Pa ...

Februari 16, 2024 - 16:00
Jaga Keutuhan Keluarga, Kaharudin Jafar Sosialisasikan Perda Tentang Ketahanan Keluarga 

TIMESINDONESIA, BONTANG – Untuk kali kedua, Kaharudin Jafar, anggota DPRD Kaltim menggelar sosialisasi pengembangan Perda Nomor 2 Tahun 2022 tentang ketahanan keluarga, yang berlangsung di Ruang Pandan, Hotel Bintang Sintuk, Kota Bontang, Jumat (16/02/2024). 

Keseriusan Kaharudin Jafar yang juga legislator partai Golkar ini sebagai wujud seriusnya pemangku kebijakan salah satunya legislatif dalam menjadikan tatanan organisasi terkecil yakni rumah tangga. Sebuah rumah tangga yang dapat menjadi rumah yang nyaman bagi orang yang ada di dalamnya. 

Melalui Peraturan daerah (Perda) Kalimantan Timur (Kaltim) tentang Ketahanan Keluarga Nomor 2 Tahun 2022 berbagai regulasi perlindungan keluarga diatur dalam perda ini. Hal ini disampaikan Anggota DPRD Kaltim Kaharudin Jafar dalam sambutannya. 

Sebagai penyelenggara sosialisasi, mantan Ketua KNPI Bontang ini menyampaikan bahwa perda tersebut dibutuhkan oleh masyarakat dengan maksud sebagai pedoman bagi Pemerintah Daerah dalam mewujudkan dan meningkatkan kemampuan, kepedulian, serta tanggung jawab Pemerintah Daerah, keluarga, Masyarakat, dan Dunia Usaha dalam menciptakan, mengoptimalisasi keuletan serta ketangguhan keluarga.

“Pembangunan Ketahanan Keluarga adalah upaya komprehensif, berkesinambungan koordinatif, dan optimal secara berkelanjutan oleh Pemerintah dan pemangku kepentingan terkait dan masyarakat dalam menciptakan dan mengoptimalisasi keuletan dan ketangguhan keluarga untuk berkembang agar hidup harmonis dalam meningkatkan kesejahteraan dan kebahagiaan lahir dan batin,” ujarnya.

"Hal ini sebagai sebuah antisipasi keluarga dalam menghadapi tantangan masyarakat ditengah majunya informasi dan teknologi," ucapnya di hadapan puluhan peserta yang keseluruhannya adalah emak emak. 

Hasmawi yang tampil sebagai narasumber menyampaikan sebuah rumah tangga hendaknya mencari pola komunikasi yang mumpuni. Jadikan rumah sebagai surga-Nya dunia. Tempat berlindung yang nyaman senyaman surga. 

“Rumah itu atau keluarga itu tidak sekadar tempat berlindung yang anak atau menuntaskan kebutuhan biologis belaka, namum sangat penting menanamkan nilai nilai agama dalam kehidupan berumah tangga,” ucapnya.

Sementara Rohana, Ketua Pokja 1 PKK Kota Bontang menyampaikan materi terkait pola pengasuhan dan keterampilan diri orang tua dan anak.  Ia menjelaskan pentingnya komunikasi dua arah antara anak dan orang tua. Pasalnya komunikasi dalam era kekinian bisa membantu mengendalikan pengaruh yang timbul dalam psikologi anak.

“Jangan segan beri apresiasi kepada anak dan pasangan, kasi pujian kepada mereka dan berikan contoh teladan kepada anak itu cukup untuk memberikan gambaran pertumbuhan anak agar bisa dikontrol dalam suasana yang nyaman,“ kata Rohana. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow