Door To Door Cara Kurniawan Yudha Kenal Diri di Pileg Sidoarjo

Sejak memutuskan terjun ke Politik dan maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) Partai Golkar Sidoarjo, rutinitas Kurniawan Yudha berubah 180 derajat.

Juni 17, 2023 - 01:10
Door To Door Cara Kurniawan Yudha Kenal Diri di Pileg Sidoarjo

TIMESINDONESIA, SIDOARJO – Sejak memutuskan terjun ke Politik dan maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) Partai Golkar Sidoarjo, rutinitas Kurniawan Yudha berubah 180 derajat.

Jika sebelumnya Pengusaha muda dibidang Properti dan kuliner asal Desa Tropodo, Kecamatan Waru, Sidoarjo ini disibukkan dengan berbagai urusan bisnisnya, saat ini Kurniawan Yudha mempunyai rutinitas baru yakni menyapa warga dari rumah ke rumah atau door to dor untuk mensosialisasikan diri sebagai Caleg di Dapil 6 untuk daerah pemilihan Kecamatan Waru dan Kecamatan Gedangan.

Meski sebagai putra asli Kecamatan Waru, Kurniawan sadar betul jika sebagai pendatang baru yang bakal berkontestasi di Pemilu 2024 dirinya harus memperkenalkan diri ke masyarakat Daerah Pemilihanya untuk mendengarkan masukan dan aspirasi secara langsung dari warga dari pintu kepintu.

Ditemui TIMES Indonesia, Kurniawan Yudha mengungkapkan jika sosialisasi dengan konsep micro targetting, micro campaign dan canvasing. Salah satu bentuknya, yakni menyambangi konstituen dari pintu ke pintu, sangat memudahkan dirinya bersosialisasi dan mengetahui apa isi hati warga mengenai keingginan mereka terhadap kerja-kerja legislatif atau wakil mereka di Gedung DPRD Sidoarjo.

Secara sederhana, lanjut Kurniawan Yudha jika sosialisasi dengan konsep atau strategi micro targetting,  micro campaign, dan canvasing adalah teknik pendekatan kepada pemilih dengan dua penekanan, yakni meningkatkan diferensiasi dan pendekatan interpersonal.

"Sebagai pendatang baru saya sadar betul pengenalan profil diri ke masyarakat harus saya lakukan sendiri agar terbangun kemestry, terbangun kedekatan serta kepercayaan. Door to door, langsung bertemu, diskusi di rumah masyarakat sangat efektif dan mengena dihati," kata Owner PT. Makmur Tentram Berprestasi (MTB) ini.

Warga yang rumahnya didatangi Mas Yudha (Kurniawan Yudha red) biasanya sudah mengetahui bahwa ia adalah Caleg. Pembicaraan berlangsung mengalir apa adanya, membahas segala hal dan candaan.

"Ternyata masyarakat banyak yang mengetahui saya sebagai Caleg Golkar, ada yang diceritai anaknya karena saya rajin bermain medsos, ada yang tahu  dari cerita mulut kemulut. Bahkan ada cerita, jika kedatangan saya ditunggu-tunggu warga karena ingin langsung melihat sosok saya," ujarnya.

"Memang agenda saya door to door ke warga, saya lakukan hampir setiap hari, dari RT ke RT, dari kampung ke kampung, dari warkop ke warkop serta warung ke warung (pelaku UMKM red). Eh ternyata respon warga positif, malah menunggu-nunggu kedatangan saya. Tentu semangat dari warga dari masyarakat Waru dan Gedangan ini menjadi semangat, menjadi motivasi saya untuk memberi sumbangsih dalam memperjuangkan mereka di DPRD Sidoarjo mendatang," sambungnya Pria yang pernah menempuh pendidikan di UPN dan Universitas Kartini Surabaya ini.

Cubitan Gemas Emak-emak dan Doa Pedagang Kaki Lima

Ada pengalaman menarik saat Kurniawan Yudha blusukan ke rumah warga, pelaku UMKM di Kecamatan Waru dan Gedangan. Teryata sosok pemuda berkulit putih dan memiliki tubuh berisi tersebut menjadi sasaran kegemasan kaum Ibu-ibu atau Emak-emak.

"Saking gemasnya ke saya, pipi dan lengan saya dicubit Ibu-ibu atau Emak-emak. Kata mereka 'Gemes aku mas delok sampean, guanteng pipine tembem (gemas saya liat Mas Yudha, Cakep/gagah mempunyai pipi yang chubby)'. Alhamdulillah kehadiran saya dimasyarakat direspon baik," ungkap Yudha.

Setiap lakukan sosialisasi kemasyarakat, Kurniawan Yudha bersama relawannya selalu menyempatkan menikmati kuliner kaki lima di kawasan Waru maupun Kecamatan Gedangan. Ternyata banyak yang mengetahui sosoknya sebagai Calon Legislatif.

Salah satunya adalah Bu Wandi pemilik warung Rujak dan Gado-gado dikawasan Tropodo ini, mengaku mengetahui sosok Kurniawan Yudha dari anaknya dan informasi yang menyebar dari warga yang berlangganan di warungnya.

"Mas Yudha familier di Waru, tapi tidak tahu saya kalau beliaunya Caleg, saya tahunya dari anak saya yang menunjukkan foto Mas Yudha di Media Sosial, kemudian juga sudah rame di masyarakat jika ada sosok pemuda asal Tropodo, Kecamatan Waru bernama Kuniawan Yudha maju sebagai Caleg. Ya Alhamdulillah ada putra daerah yang menjadi wakil rakyat kami nanti di DPRD Sidoarjo, semoga bisa membawah dan memperjuangkan aspirasi masyarakat Waru. Insaallah dijabah, Amiin," doanya. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow