Cerita Dibalik Program Pembangunan Listrik di Papua, Letjen Maruli Ungkap Anggota Harus Belanja Bareng Mama Papua

Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal Maruli Simanjuntak mengungkapkan urgesi pembanginan listrik di Papua. Ia mengatakan bahwa pembangunan listrik di Papua…

November 7, 2023 - 16:00
Cerita Dibalik Program Pembangunan Listrik di Papua, Letjen Maruli Ungkap Anggota Harus Belanja Bareng Mama Papua

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal Maruli Simanjuntak mengungkapkan urgesi pembanginan listrik di Papua. Ia mengatakan bahwa pembangunan listrik di Papua bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Hal tersebut, ia sampaikan menanggapi Program Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (LPTMH) di Kabupaten Nduga, Papua yang dilakukan oleh Satagas Yonif Raider 321.GT/13/1 Kostrad.

“Salah satu program dari kita (TNI AD) untuk mencoba meningkatkan taraf hidup masyarakat. Ada (pembangunan) air, ada (pembangunan) lampu solar sel” kata Letjen Maruli dalam sebuah acara bertajuk Semarak Satria yang dikutip dari kanal YouTube Kompas TV, Selasa (7/11/2023).

Letjen Maruli mengatakan bahwa pembangunan listrik di Papua juga turut mendorong peningkatan ekonomi masyarakat Papua.

Ia lantas bercerita bahwa anggota-anggotanya harus belanja dengan mama-mama Papua di pasar agar ekonomi terus berputar. Selain itu juga untuk mempererat tali silaturahim antara TNI dengan masyarakat Papua.

“Ada juga kita (prajurit TNI) harus belanja dengan ibu-ibu, mama-mama itu setiap seminggu dua kali. Kalau kita ada 400 orang anggota itu diharapkan kalau perlu satu pasar itu habis. Jadi ekomoni berputar,” bebernya.

Pria yang disebut-sebut menjadi calon terkuat Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) itu mengatakan bahwa pembangunan listrik itu diharapkan memberi penerangan bagi masyarakat.

“Saya sudah beberapa kali ke sana (Papua), saya lihat kalau kita tidak segera mulai (pembangunan listrik) mereka akan bertanya-tanya kita itu dimana,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia berharap bahwa pembangunan listrik di Papua akan membuat masyarakat menyadari bahwa negera hadir untuk memberikan kesejahteraaan bagi rakyatnya.

“Mudah-mudahan dengan program ini membuat mereka menyadari bahwa ada satu himpunan negara yang betul-betul mengurus mereka,” pungkasnya. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow