Cendana Bersholawat dan Wayang Kulit Ki Dalang Yakut Jeder Bakal Ramaikan Ruwat Bumi Cendana Banjarnegara

Tusro mengajak kepada semua warganya untuk ikut 'mangabyubagyo' kegiatan Ruwat Bumi dan Cendana Bersholawat tahun 2023 ... ...

Juli 24, 2023 - 17:30
Cendana Bersholawat dan Wayang Kulit Ki Dalang Yakut Jeder Bakal Ramaikan Ruwat Bumi Cendana Banjarnegara

TIMESINDONESIA, BANJARNEGARA – Pemerintah dan masyarakat Desa Cendana Kecamatan/Kabupaten Banjarnegara akan menggelar Ruwat Bumi dan Cendana Bersholawat 2023 selama dua hari Jumat - Sabtu (27- 28/72023) di lapangan desa setempat.

Kades Cendana, Tusro, saat dihubungi Senin (24/7/2023) menyampaikan kegiatan ini merupakan agenda tahunan pemerintah desa beserta masyarakat guna mempererat jalinan silaturahmi antar warga. Disamping itu sebagai upaya nguri - nguri budaya leluhur yang hampir punah.

"Dengan pagelaran ini, kita dapat memberikan edukasi sekaligus untuk mengetahui sejauh mana kepedulian masyarakat terhadap budaya gotong - royong yang merupakan bagian tatanan kehidupan masyarakat Cendana, Banjarnegara dan Indonesia umumnya," kata Tusro.

Oleh karena itu, Tusro mengajak kepada semua warganya untuk ikut 'mangabyubagyo' kegiatan Ruwat Bumi dan Cendana Bersholawat tahun 2023. 

Kepala-Desa-Cendana-2.jpg

Karena dalam agenda ini ada beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan pada Kamis malam 27 Juli 2023 akan dihelat Cendana Bersholawat bersama Gus Zaki, Ketua Majlis Zahir Mania Banjarnegara.

Dalam kegiatan ini juga ada 4 grup rebana yang akan berkolaborasi yakni grup Rebana dari kampung Cendana, Banjaran, Setana dan Sukawuwuh.

Kemudian pada Jumat 28 Juli 2023, siang sekitar pukul 13.00 WIB akan digelar Ruwat Bumi. Diawali bersih - bersih makam, doa bersama dilanjutkan dengan kirab gunungan hasil bumi dan gerebek hasil bumi di lapangan Desa Cendana.

Pentas wayang kulit semalam suntuk bersama Ki Dalang Yakut Jeder, dalang kondang dari Banyumas dengan lakon Wahyu Cakra Ningrat akan menutup rangkaian kegiatan Ruwat Bumi dan Cendana Bersholawat Tahun 2023. Lakon ini mengisahkan bahwa setelah sang pemimpin diberikan amanah, maka harus bisa bermanfaat bagi warganya. Seorang pemimpin harus bisa mengayomi masyarakat. Dengan begitu masyarakat akan hidup guyub rukun ayem tentrem gemah ripah loh jinawi (hidup rukun, tenang, tenteram, hidup sejahtera dan makmur).

Pada pagelaran ini akan hadir pula sebagai bintang tamu Yati Pesek, Bagong (Jogjakarta) dan Candra Ngapak (Cilacap). Sementara untuk tamu undangan yang bakal hadir dalam pagelaran Wayang Kulit diantaranya Pj Bupati Banjarnegara Tri Harso Widirahmanto SH, Forkopimda, anggota DPR RI Lasmi Indaryani, Bambang Eko Purnomo dan Muhammad Rahmanudin (Udin).

Sekretaris Desa Cendana, Mahdi menambahkan, dengan ruwat bumi diharapkan warga Desa Cendana semakin makmur.

"Jumlah penduduk Desa Cendana tercatat 1065 KK atau 3635 jiwa. Sebagian besar hidup sebagai petani buah salak, duren, kopi dan kapulaga. Kami berharap masyarakat Desa Cendana dijauhkan dari bala atau malapetaka, panen melimpah dan berkah," imbuh Mahdi Sekdes Cendana Kecamatan/ Kabupaten Banjarnegara. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow