Bupati Ponorogo Wisuda Ribuan Siswa Tahfidz Al-Qur'an

Bupati Sugiri Sancoko mewisuda 3.672 siswa-siswi dari 83 SMP Negeri dan swasta se Kabupaten Ponorogo menjadi tahfidz Al-Qur'an, di Pendopo Kabupaten Kamis (7/3/2024). .. ...

Maret 7, 2024 - 18:00
Bupati Ponorogo Wisuda Ribuan Siswa Tahfidz Al-Qur'an

TIMESINDONESIA, PONOROGOBupati Ponorogo Sugiri Sancoko mewisuda 3.672 siswa-siswi dari 83 SMP Negeri dan swasta se Kabupaten Ponorogo menjadi tahfidz Al-Qur'an, di Pendopo Kabupaten Kamis (7/3/2024). Jumlah siswa yang diwisuda tersebut lebih banyak dibandingkan tahun lalu.

Wisuda ribuan Tahfidz berlangsung khidmat, bahkan Bupati Sugiri Sancoko terlihat penuh keharuan saat mewisuda para siswa Tahfidz Al-Qur'an. Bupati Sugiri Sancoko mengatakan bahwa membaca dan menghafal Al-Qur'an akan dijadikan kebiasaan, sehingga nantinya akan lahir generasi yang hebat dan berkarakter sesuai tutunan Al-Qur'an.

Sugiri-Sancoko-2.jpg

Sementara Kepala Dinas Pendidikan 
Nurhadi Hanuri mengungkapkan, sebanyak 3.672 pelajar dari berbagai tingkatan di wisuda, rinciannya 6 siswa hafal 30 juz, 72 siswa hafal 5 juz dan sisanya hafal 4 hingga 1 juz.

Menurutnya hafalan Al-Quran ini merupakan implementasi pendidikan karakter keagamaan bukan hanya slogan saja, dimana mereka didorong untuk bisa membaca dan menghafal Al-Quran. 

“Dengan begitu maka siswa-siswa bisa menerjemahkan apa yang di dalam isi Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari, baik perintah maupun larangan dari Allah SWT,” kata Nurhadi Hanuri.

Menurutnya anak yang mencintai Al-Quran maka akan membentuk karakter kepribadian di masa depan yang berakhlak karimah, serta bisa meminimalisir bullying. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow