Bupati Malang Raih Penghargaan TOP Pembina BUMD Awards, dr Bobi Top CEO BUMD

Dua penghargaan bergengsi didapatkan untuk Pemerintah Kabupaten Malang di ajang BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) Awards 2024, di Jakarta, Rabu (20/3/2024). Penghargaan ter ...

Maret 21, 2024 - 03:30
Bupati Malang Raih Penghargaan TOP Pembina BUMD Awards, dr Bobi Top CEO BUMD

TIMESINDONESIA, MALANG – Dua penghargaan bergengsi didapatkan untuk Pemerintah Kabupaten Malang di ajang BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) Awards 2024, di Jakarta, Rabu (20/3/2024). Penghargaan tersebut, dianugerahkan kepada Bupati Malang, HM Sanusi, sebagai Top Pembina BUMD Awards 2024

Selain itu, RSUD Kanjuruhan Kabupaten Malang juga berhasil meraih predikat Top BUMD Awards 2024 Bintang 5. Ini sekaligus diberikan kepada Plt Direktur RSUD Kanjuruhan, dr Bobi Prabowo, yang juga dinobatkan sebagai Top CEO BUMD Awards 2024. 

Penghargaan ini diberikan atas pertimbangan dan penilaian, bahwa kesuksesan BUMD tidak lepas dari peran, kontribusi, dan dukungan kepala daerahnya.

Penyerahan penghargaan tersebut dilangsungkan di Dian Ballroom, Hotel Raffles Jakarta, Rabu (20/3/2024). Hadir mendampingi Bupati Malang, Asisten Administrasi Umum dr. Wahyu Kurniati, dr. Bobi Prabowo, Sp.EM, KEC, M.Biomed, dan Ketua TP PKK Kabupaten Malang Hj. Anis Zaidah. 

Jajaran direksi RSUD juga turut hadir, diantaranya Wakil Direktur Administrasi dan Keuangan RSUD Kanjuruhan, Yudiono, S.KP, MKes, serta beberapa pejabat struktur RSUD Kanjuruhan lainnya. 

Plt. Direktur RSUD Kanjuruhan, Bobi Prabowo mengungkapkan, sebagai salah satu penerima penghargaan Top BUMD, tentunya RSUD Kanjuruhan telah mengikuti tahapan penilaian yang dilakukan beberapa waktu sebelumnya.

TOP-BUMD.jpg

Dalam pernyataan, Bobi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Malang dan semua pihak yang telah mendukung dalam pengembangan layanan kesehatan di RSUD Kanjuruhan. 

"RSUD Kanjuruhan juga selalu menjunjung optimisme kedepanbya, dalam perwujudan transformasi kesehatan menuju Malang Makmur," tandas Bobi Prabowo, usai menerima penghargaan, Rabu (20/3/2024). 

Penghargaan ini, lanjutnya, diharapkan dapat memacu prestasi, sekaligus berperan dalam pembangunan daerah dan perekonomian nasional. 

"Kegiatan ini  juga untuk mendukung program dan kebijakan Kementerian Dalam Negeri, karena sejalan dengan arah dan kebijakan pemerintah untuk mempercepat peningkatan kinerja BUMD dan pembangunan perekonomian di daerah," imbuh dr. Bobi. 

TOP BUMD Awards ini sendiri merupakan ajang penghargaan nasional yang diadakan oleh Majalah TOP Business, dan diberikan kepada BUMD. Di tahun 2024 ini, TOP BUMD Awards mengusung tema 'Penguatan Tata Kelola dalam membangun Kinerja Bisnis dan Layanan BUMD'. (D) 

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow