Board Game Wana: Media Pembelajaran Edukatif untuk Pelestarian Flora Fauna Karya Mahasiswa DKV STIKI Malang

Mahasiswa Program Studi Desain Komunikasi Visualk STIKI Malang senantiasa menciptakan produk yang bermanfaat bagi masyarakat. Kali ini Afiyah Alifah,

Juli 26, 2023 - 18:40
Board Game Wana: Media Pembelajaran Edukatif untuk Pelestarian Flora Fauna Karya Mahasiswa DKV STIKI Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – Mahasiswa Program Studi Desain Komunikasi Visualk STIKI Malang senantiasa menciptakan produk yang bermanfaat bagi masyarakat. Kali ini Afiyah Alifah, mahasiswi asal program studi Desain Komunikasi Visual angkatan 2018, dengan dosen pembimbing Saiful Yahya, S.Sn, M.T. menciptakan media edukasi untuk siswa-siswi SD dan anak-anak usia 6-12 tahun di Bali. 

Media tersebut diberi nama “Board Game Wana” yang bertujuan untuk menyampaikan jenis flora fauna yang berada di Taman Nasional Bali Barat. Karya ini telah dipamerkan di acara Pameran Tugas Akhir STIKI Malang Sparasial pada tanggal 7 - 9 Juli 2023 di Malang Creative Center (MCC).

“Ide awal penciptaan Board Game Wana ini bercerita tentang Flora dan Fauna di Taman Nasional Bali Barat yang memiliki beberapa flora dan fauna yang mulai punah, sehingga kehadiran flora fauna tersebut sudah jarang terlihat.  Sehingga saya berinisiatif untuk menyampaikan flora fauna di Taman Nasional Bali Barat melalui media Boardgame kepada anak-anak khususnya, dan kepada keluarga pada umumnya”, ujar Afiya. 

“Tujuan saya menciptakan Boardgame Wana ini untuk menyampaikan jenis flora fauna yang berada di Taman Nasional Bali Barat, yang kedepannya melalui mekanisme game tersebut, diharapkan dapat menumbuhkan minat pada anak-anak untuk melakukan penanaman pohon dan menjaga satwa-satwa yang langka”, lanjut Afiya.

DKV-STIKI-Malang.jpgPengunjung pameran yang bermain Boardgame Wana

Dengan diciptakannya Board Game Wana ini pastinya sangat bermanfaat bagi masyarakat terutama anak-anak karena mampu memberikan informasi tentang pentingnya menjaga flora dan fauna langka yang ada di Taman Nasional Bali Barat. Selain itu dapat dijadikan sarana edukasi dan bahan penelitian baik bagi pengunjung Taman Nasional Bali Barat maupun untuk pelajar sebagai media pengenalan flora dan fauna langka yang ada di Taman Nasional Bali Barat.

Tak hanya itu dosen pembimbing Saiful Yahya, S.Sn, M.T selaku dosen Prodi DKV STIKI Malang, juga menyampaikan harapannya “Board game tersebut diharapkan dapat diserap pasar, atau bisa dijual dan mendapat review yang baik dari target audience nya, mungkin juga kalo bisa, boardgame tersebut bisa menjadi merchandise resmi dari Taman Nasional Bali Barat.  Ketika mennjadi Ilmu Pengetahuan dan boardgame nya bisa diterima oleh khalayak, tentu menjadi portfolio dan kebanggaan tersendiri bagi mahasiswa, sehingga menimbulkan kepercayaan diri yang diwujudkan dengan menjadi start up bidang boardgame”. 

STIKI memiliki komitmen tinggi untuk memfasilitasi berbagai aktivitas kemahasiswaan yang mampu menunjang prestasi akademis maupun non akademis. Sebagai perguruan tinggi yang memiliki fokus pada bidang ICT, STIKI Malang membuka kesempatan bagi generasi muda untuk bersama-sama bergabung mengembangkan kompetensi, dan kreativitas yang sesuai akan kebutuhan masa depan. STIKI Malang memiliki komitmen untuk menyiapkan lulusan yang mampu dan siap berkompetisi di era globalisasi. Informasi kegiatan di STIKI Malang, silahkan mengunjungi website www.stiki.ac.id (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow