Berkah Ramadan, IW UWG Malang dan Majelis Taklim Sahabat Surga Serahkan Dana Wakaf dan Ifthor
Ikatan Wanita (IW) Widyagama Malang bersama Majelis Taklim Sahabat Surga menggelar kegiatan penyerahan dana wakaf dan ifthor untuk Pondok Pesantren Darul Muttaqin, Pendem, Batu

TIMESINDONESIA, MALANG – Ikatan Wanita (IW) Widyagama Malang bersama Majelis Taklim Sahabat Surga menggelar kegiatan penyerahan dana wakaf dan ifthor untuk Pondok Pesantren Darul Muttaqin, Pendem, Batu.
Ketua IW Widyagama, Ibu Dian Candra Dewi—yang juga merupakan istri Rektor Universitas Widya Gama (UWG) Malang—memimpin langsung kegiatan ini. Beliau didampingi oleh Bunda Choirina Mafilindasari, Bunda Fatkhurohman (istri Wakil Rektor 3 UWG Malang), Bunda Gigih Priyandoko (istri Wakil Rektor 2 UWG Malang), serta para bunda dari Majelis Taklim Sahabat Surga.
Dana wakaf dan ifthor ini diserahkan kepada pengurus Pondok Pesantren Darul Muttaqin, yang dikenal sebagai pesantren khusus pencetak ulama masa depan. Bantuan ini diharapkan dapat mendukung kegiatan pendidikan dan kesejahteraan santri di pondok pesantren tersebut.
Dalam kesempatan itu, Ibu Dian Candra Dewi menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi pesantren dan semakin mempererat silaturahmi antara IW Widyagama, Majelis Taklim Sahabat Surga, serta komunitas pesantren.
“Kami berharap bantuan ini dapat membantu kelangsungan pendidikan para santri dan menjadi ladang amal bagi kita semua,” ujar Ibu Dian.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen IW Widyagama dan Majelis Taklim Sahabat Surga dalam mendukung pendidikan Islam serta meningkatkan kepedulian sosial di masyarakat. (*)
Apa Reaksi Anda?






