Anggota DPRD Bontang Dorong Perusahaan Getol Melakukan Pemagangan

Wakil Ketua Komisi I DPRD Bontang Raking meminta perusahaan yang beraktivitas di Kota Bontang mengadakan program pemagangan bagi lulusan baru.  ... ...

Desember 12, 2023 - 12:30
Anggota DPRD Bontang Dorong Perusahaan Getol Melakukan Pemagangan

TIMESINDONESIA, BONTANG – Wakil Ketua Komisi I DPRD Bontang Raking meminta perusahaan yang beraktivitas di Kota Bontang mengadakan program pemagangan bagi lulusan baru. 

Karena lulusan baru bisa membuka peluang lapangan kerja bagi Sumber Daya Manusia (SDM) Kota Bontang. Apalagi rata-rata perusahaan merekrut Tenaga Kerja (Naker), persyaratannya pengalaman kerja.

“Kalau sertifikat magang bisa dipakai untuk pengalaman kerja,” ujar Raking. 

Apalagi kegiatan pemagangan salah satu bentuk simulasi bekerja. Dengan begitu, mereka yang ikut magang ada kompetensi yang dimiliki di bidang yang diikuti magang.

Selain bisa masuk dalam persyaratan pengalaman kerja, warga juga bisa mendapatkan ilmu pengetahuan yang belum diterima waktu di bangku sekolah maupun kuliah. 

Keuntungannya, perusahaan yang merekrut tenaga kerja sudah memiliki sedikit keahlian ketika dalam masa training. 

“Perusahaan juga bisa mengutamakan warga lokal karena sudah memilik keahlian,” jelas Politikus Partai Berkarya itu.

Sehingga ia mendorong perusahaan yang ada di Kota Bontang, intens melakukan program pemagangan karena kegiatan magang juga memberikan peluang warga untuk mendapatkan pekerjaan. Sehingga dianggap bisa mengurangi angka pengangguran di Kota Bontang. 

“Saya imbau perusahaan sering buat program pemagangan bagi anak lulusan kuliah dan sekolah,” beber Anggota DPRD Bontang, Raking. (d)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow