Wisuda Ke-61 Polinema, 581 Orang Berpredikat Cumlaude, Beberapa Sudah Diterima Kerja

Politeknik Negeri Malang (Polinema) menggelar wisuda ke-62 pada Sabtu (26/8/2023). Ada sebanyak 906 mahasiswa yang diwisuda, yang berasal dari 25 program studi baik di ti ...

Agustus 27, 2023 - 00:10
Wisuda Ke-61 Polinema, 581 Orang Berpredikat Cumlaude, Beberapa Sudah Diterima Kerja

TIMESINDONESIA, MALANG – Politeknik Negeri Malang (Polinema) menggelar wisuda ke-62 pada Sabtu (26/8/2023). Ada sebanyak 906 mahasiswa yang diwisuda, yang berasal dari 25 program studi baik di tingkat S1 atau sarjana dan S2 atau magister. 

Direktur Polinema Supriatna Adhisuwignjo ST MT menerangkan, dari seluruh wisudawan, setengah lebih berhasil meraih predikat cumlaude atau mendapatkan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) di atas 3,50. Tepatnya berjumlah 581 mahasiswa. Bahkan ada beberapa wisudawan yang sudah diterima kerja di perusahaan ternama.

Mereka direkrut untuk menjadi karyawan di  perusahan yang menjadi mitra Polinema,  setelah melakukan magang pada program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

"Pelaksanaan MBKM berupa magang kerja pada salah satu mitra yaitu PT Saptaindra Sejati, Adaro Services sebanyak 8 orang mahasiswa dari 3 program studi telah direkrut dalam program ikatan dinas. Sekali lagi, kami menyampaikan terima kasih kepada pimpinan PT Saptaindra Sejati, Adaro Services atas kepercayaannya kepada lulusan Polinema," ujarnya.

Supriatna mengatakan, sejak awal pendiriannya, Polinema sudah berkomitmen menciptakan lulusan berkapasitas dan mempunyai kompetensi tinggi sebagai tenaga kerja maupun wirausahawan terampil, andal, dan tangguh dalam segala kondisi.

"Tuntutan tinggi pasar kerja global menuntut pula peran perguruan tinggi seperti Politeknik untuk mempersiapkan karakter peserta didiknya agar siap menghadapi perkembangan zaman di era VUCA (Volatility, Uncertainty, Complexity, and Ambiguity)," imbuhnya. 

Selain itu, dia mengatakan, globalisasi juga menjadi tantangan bagi kampus. Sebab pendidik dituntut mampu beradaptasi dengan segala model pembelajaran yang dinamis dan sesuai perkembangan zaman era digital.

Namun terlepas dari itu semua, dia mengaku Polinema selalu berupaya memfasilitasi para mahasiswa dengan maksimal,  agar soft skill mereka bisa terus berkembang.

Salah satu buktinya, lanjutnya, selama 2022 hingga 2023 Polinema berhasil mengirimkan jumlah mahasiswa terbanyak pada Seleksi Program Indonesian International Student Mobility Awardee for Vocational Student (IISMAVo). Yakni 28 dan 40 mahasiswa.

Mereka mengikuti pertukaran pelajar dengan di 17 perguruan tinggi luar negeri di Inggris, Prancis, Belanda, Jerman, Hungaria, Australia, Korea Selatan, Malaysia, Rusia, Cekoslovakia, Polandia, dan Turki.

"Sampai tahun 2023 ini, Polinema telah memiliki 47 prodi yang terakreditasi oleh Lembaga Akreditasi Nasional," sebutnya.

Untuk itu, Direktur  berpesan agar para alumni terus mengasah soft skill masing-masing agar mampu bersaing dan unggul. ”Tingkatkan soft skill 4C yaitu communication, critical thinking, creative, and collaboration. Keempat soft skill tersebut sangat bermanfaat saat terjun di dunia kerja," pungkas Direktur Polinema(*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow