Warga Bangsring Kekeringan, Polisi Banyuwangi Terjunkan 20 Tangki Air Bersih

Kekeringan yang terjadi di wilayah Desa Bangsring, Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi, Jawa Timur, membuat Kepolisian Resor Kota (Polresta) setempat mengambil langkah tinda ...

Agustus 3, 2023 - 20:30
Warga Bangsring Kekeringan, Polisi Banyuwangi Terjunkan 20 Tangki Air Bersih

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Kekeringan yang terjadi di wilayah Desa Bangsring, Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi, Jawa Timur, membuat Kepolisian Resor Kota (Polresta) setempat mengambil langkah tindakan cepat dan tanggap.

Menyikapi situasi tersebut, anggota Polresta Banyuwangi menerjunkan puluhan tangki air bersih untuk masyarakat Wongsorejo, Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis, (3/8/2023).

Tampak puluhan warga Bangsring berbondong-bondong antre untuk mendapatkan air bersih yang digunakan untuk persediaan air minum di rumahnya. 

Pada kesempatan kali ini, Polresta Banyuwangi menerjunkan sebanyak 20 truk tangki air bersih yang disalurkan kepada masyarakat. Dengan masing-masing pertangki berisi 7.500 liter air.

Pembagian air bersih tersebut dihadiri oleh Kapolsek Wongsorejo AKP Darso, Wakasat Lantas Polresta Banyuwangi Iptu Sugianto, Kanit Gakkum Iptu Dwi Wijayanto, Kasubnit Regident Ipda Yogie Indra Yafie.

"Ini adalah kegiatan serentak dalam rangka bakti sosial Akpol Patria Tama 95," kata Kasat Lantas Polresta Banyuwangi, Kompol Randy Asdar melalui Wakasat Lantas Iptu Sugianto.

Dia menjelaskan, pendistribusian air bersih di wilayah Kecamatan Wongsorejo ini berdasarkan hasil rapat koordinasi yang telah dilaksanakan sebelumnya. Juga sebagai salah satu inovasi Satlantas Polresta Banyuwangi.

"Karena di wilayah Wongsorejo satu-satunya wilayah yang sering dilanda kekeringan," ujarnya.

Dia menyebut, ada lima titik sasaran pembagian air bersih. Diantaranya di dua dusun Krajan, Desa Bangsring, Dusun Karangrejo selatan, Desa Wongsorejo, Dusun Karang Baru, Desa Alasbuluh, dan di Dusun Maelang, Desa Watukebo. 

Kasubnit Regident, Ipda Yogie Indra Yafie menambahkan, semoga air bersih ini bisa membantu masyarakat Kecamatan Wongsorejo.

"Semoga air bersih yang kita bagikan bisa  bermanfaat bagi masyarakat untuk persediaan air minum dan memenuhi kebutuhan sehari-hari," harapnya.

Dalam kegiatan bakti sosial ini selain membagikan air bersih, Satlantas juga membagikan puluhan ember kepada warga untuk mengambil air. 

Satlantas juga memberikan pemahaman tentang aturan berlalu lintas serta imbauan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi undang-undang yang berlaku.

Salah seorang warga mengaku bahwa sebenarnya di rumahnya ada saluran air bersih. Namun seringkali mampet.

Dengan adanya suplai air bersih yang diberikan secara cuma-cuma tersebut, tentu dirinya mengaku senang.

 "Ada pembagian gratis kami seneng," kata Ikhwan, warga setempat.

Warga Bangsring lainnya, Koko menyatakan, untuk pasokan air minum bagi warga yang tinggal di pinggir jalan relatif lancar. Tapi untuk yang dipinggiran, agak sedikit susah. 

"Kalau air untuk mandi ada," imbuhnya. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow