Visiting Lecture Pendidikan Bahasa Inggris UNIPMA Bangun Peningkatan Kualitas Diri
Agenda International Guest Lecture, Program Studi Bahasa Inggris UNIPMA mengundang Mr. Alfredo M. Estebean Jr dari Nueva Ecija University of Science and Technology (NEUST) Filipina sebagai pemateri.…
TIMESINDONESIA, MADIUN – Agenda International Guest Lecture, Program Studi Bahasa Inggris UNIPMA mengundang Mr. Alfredo M. Estebean Jr dari Nueva Ecija University of Science and Technology (NEUST) Filipina sebagai pemateri. Acara tersebut diselenggarakan dua hari, Rabu dan Kamis, 3- 4 Mei 2023.
Visiting Lecture ini menjadi salah satu kolaborasi internasional yang diusung untuk membangun peningkatan kualitas diri. UNIPMA Madiun yang telah menjadi salah satu universitas berlabel internasional, menjadikan program visiting lecture ini menjadi bagian perkuliahan.
Sebab, dalam setiap kesempatan, UNIPMA Madiun berupaya untuk terus mengadakan kolaborasi guest lecture dengan mengundang kampus nasional maupun internasional. Dengan berbagai kegiatan tersebut, diharapkan para mahasiswa siap menjadi calon pendidik yang kreatif dan inovatif di masa mendatang.
Mr. Alfredo M. Estebean Jr dari Nueva Ecija University of Science and Technology (NEUST) Filipina memberikan materi untuk mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia)
Sedangkan terkait alasan harus menyelenggarakan kolaborasi internasional, Universitas PGRI Madiun dan NEUST Filipina tengah menjalin kerjasama untuk bertukar budaya, pertukaran dosen dan mahasiswa dengan tujuan mencetak calon pendidik dengan berkelas intenasional.
“Kami sebagai mahasiswa UNIPMA sangat bangga dengan hadirnya dosen internasional,” ujar Silvia, mahasiswi PBI UNIPMA.
International Collboration merupakan agenda yang diselenggarakan oleh Universitas PGRI Madiun. Di mana keluarga besar program studi diajak untuk lebih mengenal lebih luas mengenai program pendidikan internasional.
Mahasiswi belajar public speaking mengenai materi pembelajarannya. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia)
“Harapan kami sebagai mahasiswa semoga dengan adanya kunjungan dosen luar negeri bisa menambah motivasi dan peningkatan kualitas diri dalam penguasaan bahasa asing, terutama Bahasa Inggris yang sudah menjadi bahasa internasional," tambah Silvia.
Kemampuan dalam berbahasa Inggris sangat diperlukan calon pendidik di masa mendatang. Adanya Guest Lecture ini diharapkan untuk dapat membiasakan para calon pendidik untuk tidak kaget akan sebuah perubahan besar di masa depan.
Kegiatan UNIPMA Madiun dan NEUST Filipina ini harapannya dapat menjadi contoh bentuk kerjasama selanjutnya. Tidak hanya itu, pula dengan berbagai kolaborasi ini bisa dijadikan ajang pertukaran dosen maupun mahasiswa. (*)
Apa Reaksi Anda?