Universitas Surabaya Berulang tahun ke 55, Tutup Hari dengan Tresno Fest

Universitas Surabaya (Ubaya) merayakan ulang tahunnya yang ke 55 pada kegiatan Dies Natalis Ubaya ke- 55, Sabtu (11/3/2023). 

Maret 13, 2023 - 15:50
Universitas Surabaya Berulang tahun ke 55, Tutup Hari dengan Tresno Fest

TIMESINDONESIA – Universitas Surabaya (Ubaya) merayakan ulang tahunnya yang ke 55 pada kegiatan Dies Natalis Ubaya ke- 55, Sabtu (11/3/2023). 

Tahun ini, Dies Natalis mengusung tema “Managing Rejuvenation in the Double Disruption Era: Transforming Research Into Impactful Innovation”. Dr. Ir. Benny Lianto, M.M.B.A.T., selaku Rektor Ubaya pun mengucapkan bahwa tema tersebut bermakna bahwa Ubaya akan terus bergerak menjadi universitas yang mengedepankan inovasi dan riset.

“Ubaya terus mendorong dan mengoptimalkan tumbuhnya inovasi berbasis riset di kampus,” ungkap Benny. Ia pun menuturkan bahwa di ulang tahun Ubaya yang ke 55 ini ia berharap supaya seluruh Ubayatizen meneguhkan komitmen untuk bekerja keras dan lebih kreatif.

“Untuk mewujudkan kampus Ubaya sebagai kampus yang mencetak lulusan pandai dan berkarakter kuat. Serta menghasilkan inovasi berbasis riset, dan memberi solusi bagi permasalahan bangsa Indonesia,” tambahnya.

Pada acara, ada pula peluncuran buku Ubaya 55 tahun berjudul “THE RACE IS ON: Bagaimana 'Momen Magis' Teknologi dan Generasi Tech-Savvy Memaksa Pendidikan Tinggi Berubah”. Benny mengatakan, buku ini merupakan sumbangan pemikiran dari Ubaya tentang pengelolaan perguruan tinggi dalam menyikapi tantangan baru yang sangat cepat. Pada kesempatan ini, Program Studi Teknik Mesin dan Manufaktur Fakultas Teknik Ubaya juga meluncurkan mobil listrik yang diberi nama CEVI C1 dan juga motor listrik CEVI M1+.

Di akhir acara, ada kegiatan Tresno Fest yang terdiri dari Tresno Run, Fun Walk, bazar, dan pentas musik. Ketua panitia Dies Natalis Ubaya ke-55, Dr. Wisnu Aryo Dewanto, S.H., LL.M., LL.M., menerangkan Tresno Fest mengajak masyarakat umum untuk ikut merayakan ulang tahun Ubaya ke 55. “Kami ingin masyarakat dekat dengan Ubaya. Menjadi bagian penting kehidupan sosial dengan Ubaya. Ubaya dari masyarakat untuk masyarakat,” pungkasnya.

Pada hari ini, Ubaya merayakan ulang tahunnya dengan meriah. Rangkaian acara Dies Natalis 55 hingga Tresno Fest berlangsung dari jam 8 pagi hingga jam 9 malam. Di penghujung acara, terdapat sedikitnya 1276 pendaftar Tresno Fest.

Kegiatan ini didukung oleh berbagai sponsor, dengan ragam hadiah utama yakni 1 Unit Sepeda Motor, Sepeda Listrik, Kulkas, Mesin Cuci, LED TV, Handphone, dan puluhan hadiah menarik lainnya. Selamat ulang tahun Ubaya! (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow