Sukses! Dosen Fakultas Pertanian UWG Malang Berbagi Ilmu Urban Farming kepada Warga Perumahan Griya Damai Sejahtera Bale Arjosari

Salah satu upaya untuk memperluas pengetahuan dan keterampilan dalam urban farming, Yuni Agung Nugroho, SP., MP., Dosen Fakultas Pertanian Universitas Wijaya Guna (UWG) Malang, telah sukses berbagi ilmu…

Oktober 25, 2023 - 20:00
Sukses! Dosen Fakultas Pertanian UWG Malang Berbagi Ilmu Urban Farming kepada Warga Perumahan Griya Damai Sejahtera Bale Arjosari

TIMESINDONESIA, MALANG – Salah satu upaya untuk memperluas pengetahuan dan keterampilan dalam urban farming, Yuni Agung Nugroho, SP., MP., Dosen Fakultas Pertanian Universitas Wijaya Guna (UWG) Malang, telah sukses berbagi ilmu kepada warga perumahan Griya Damai Sejahtera Bale Arjosari.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Pengabdian kepada Masyarakat yang telah dijalankan sebelumnya.

Kegiatan yang dilangsungkan pada Rabu, 10 Oktober 2023, berlokasi di rumah Pak Ruslan, yang juga menjabat sebagai Ketua RW 06 perumahan tersebut.

Acara tersebut juga dihadiri oleh para Ibu-ibu PKK setempat, yang dengan antusias mengikuti panduan dari Dosen Yuni Agung Nugroho dalam merawat tanaman dan pengelolaannya.

UWG-Malang-a.jpg

Respon dari warga sangat positif, menunjukkan bahwa urban farming bukan hanya sebagai tren, melainkan juga telah menjadi kegiatan yang sangat diinginkan oleh masyarakat. Semangat dan minat warga untuk terlibat aktif dalam menanam tanaman di rumah mereka sendiri serta berbagi ilmu dalam komunitas semakin berkembang.

Wahyu, Ketua RT, menyatakan keinginannya agar kegiatan serupa dapat diadakan kembali di masa depan dengan materi pengabdian masyarakat yang berbeda, yakni mengenai Pertanian Organik. Hal ini diharapkan akan memperluas pengetahuan dan keterampilan warga dalam pertanian organik, yang memiliki potensi memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan dan kesehatan masyarakat.

Kegiatan seperti ini menunjukkan sinergi antara akademisi dan masyarakat dalam upaya memajukan praktik pertanian yang berkelanjutan dan berdampak positif bagi warga sekitar. Semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi komunitas lain untuk mengadopsi urban farming dan pertanian organik sebagai bagian dari gaya hidup yang lebih sehat dan berkelanjutan. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow