STIKI Entrepreneur Camp (SENCA) 2023, Dukungan Inkubator Bisnis STIKI Malang Tumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa

Sekolah Tinggi Informatika & Komputer Indonesia (STIKI) Malang kembali menggelar kegiatan bergengsi bagi para mahasiswa dengan mengadakan STIKI

Agustus 18, 2023 - 22:20
STIKI Entrepreneur Camp (SENCA) 2023, Dukungan Inkubator Bisnis STIKI Malang Tumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa

TIMESINDONESIA, MALANG – Sekolah Tinggi Informatika & Komputer Indonesia (STIKI) Malang kembali menggelar kegiatan bergengsi bagi para mahasiswa dengan mengadakan STIKI Entrepreneur Camp (SENCA) 2023. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Inkubator Bisnis (InBis) STIKI Malang dan menjadi ajang kompetitif untuk menunjukan semangat kewirausahaan di kalangan mahasiswa. Dalam wawancara eksklusif dengan Koordinator INBIS STIKI Malang, Bagus Kristomoyo Kristanto, S.Kom., M.MT, ia menjelaskan bahwa SENCA 2023 akan melibatkan mahasiswa dari berbagai jurusan dalam rangka memupuk semangat berwirausaha.

Kegiatan SENCA 2023 terdiri dari dua tahapan penting, dimana tahapan pertama adalah pengumpulan ide bisnis mahasiswa yang akan berlangsung dari tanggal 21 Agustus hingga 12 September. Pada tahap ini, mahasiswa STIKI diharapkan dapat berkolaborasi dan merancang ide bisnis yang inovatif dan berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut. Tahapan kedua akan dilaksanakan pada tanggal 14-15 September 2023 dengan agenda utama berupa workshop dan pelatihan tentang kewirausahaan yang akan diberikan oleh praktisi berpengalaman serta Inkubator Bisnis.

Tujuan SENCA 2023 untuk menggali potensi mahasiswa untuk mendirikan atau merancang bisnis dan memberikan insentif kepada ide-ide bisnis yang paling menjanjikan.

Manfaat dari SENCA 2023 tidak hanya terbatas pada mahasiswa, tetapi juga bagi lembaga dan lingkungan lebih luas.

Melalui kegiatan ini, STIKI Malang berharap dapat meningkatkan jumlah ide bisnis dari mahasiswa sebagai bagian dari visi dan misi lembaga. Selain itu, dengan melibatkan mahasiswa dalam aktivitas kewirausahaan, SENCA 2023 juga bertujuan untuk menghasilkan lebih banyak calon wirausaha yang siap mengikuti perlombaan dan hibah dari pihak eksternal.

Koordinator InBis STIKI Malang, Bagus Kristomoyo Kristanto, menyatakan bahwa kegiatan ini akan sangat bermanfaat bagi mahasiswa. “SENCA 2023 adalah kesempatan bagi mahasiswa untuk validasi ide bisnis mereka dan mendapatkan ilmu berharga tentang kewirausahaan dari praktisi yang telah berpengalaman di lapangan,” katanya.

Akhir kata, Bagus mengatakan dia sangat berharap semua mahasiswa STIKI dapat mengambil bagian dalam acara ini. Oleh karena itu, kami berharap bahwa mereka akan memperoleh pengetahuan dan pengalaman yang akan berguna dalam dunia kewirausahaan. Selain itu, SENCA dapat menjadi program tahunan yang secara konsisten membantu meningkatkan semangat dan keterampilan kewirausahaan mahasiswa STIKI Malang.

STIKI memiliki komitmen tinggi untuk memfasilitasi berbagai aktivitas kemahasiswaan yang mampu menunjang prestasi akademis maupun non akademis. Sebagai perguruan tinggi yang memiliki fokus pada bidang ICT, STIKI Malang membuka kesempatan bagi generasi muda untuk bersama-sama bergabung mengembangkan kompetensi, dan kreativitas yang sesuai akan kebutuhan masa depan. STIKI Malang memiliki komitmen untuk menyiapkan lulusan yang mampu dan siap berkompetisi di era globalisasi. Informasi kegiatan di STIKI Malang, silahkan mengunjungi website www.stiki.ac.id (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow