Safari Ramadan SMK Mutu Gondanglegi Malang, Hadirkan Ulama dari Palestina

SMK Mutu Gondanglegi Malang kedatangan tamu spesial Syeikh Mohammed Ibrahim A Sehweil dari Palestina, Jumat (31/3/2023). 

April 1, 2023 - 18:20
Safari Ramadan SMK Mutu Gondanglegi Malang, Hadirkan Ulama dari Palestina

TIMESINDONESIA, MALANGSMK Mutu Gondanglegi Malang kedatangan tamu spesial Syeikh Mohammed Ibrahim A Sehweil dari Palestina, Jumat (31/3/2023). 

Syeikh Mohammed sapaan akrabnya mengaku sangat senang dapat bertemu generasi hebat siswa SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi Malang. Apalagi budaya sekolah yang agamis dan budaya bahasa Arab di SMK Mutu yang juga bagus.

Dalam kesempatan tausyiahnya Syeikh Mohammed berbagi keutamaan-keutamaan puasa di bulan Ramadan. Mulai dari keutamaan membaca Alquran yang menjadi syafaat bagi pembacanya. Kemudian beliau juga membahas dibukanya pintu taubat, keutamaan zakat, hingga mengenai keutamaan bau mulut orang yang berpuasa lebih utama dari pada bau minyak kasturi. 

solat.jpg

Ia menyampaikan tausiyah setelah menjadi imam solat duha di SMK Mutu Gondanglegi.

Selain itu Syeikh Mohammed Ibrahim A Sehweil mengungkapkan kabar terakhir kondisi di Syam Palestina. Kata dia, untuk salat saja di Palestina sangat sulit karena masih berjuang melawan penjajah.

"Namun kami warga Palestina tetap akan berjuang untuk mempertahankan agama dan negara kami. Insyaallah Allah akan membantu dan menolong kami," tegasnya kepada selutruh siswa SMK Mutu Gondanglegi. 


tausiah.jpg

Sementara itu menurut Waka Ismuba SMK Mutu Gondanglegi mengungkapkan jika kegiatan ini merupakan ajang silaturahim, peningkatan taqwa, dan menumbuhkan jiwa sosial kepada seluruh siwa. Terutama rasa kepedulian kepada saudara-saudara kita di Palestina yang sampai sekarang masih terus berjuang untuk kemerdekaan.

Acara ini sendiri murapakan deretan safari Ramadan di SMK Mutu Gondanglegi. Adapun kegiatan ini diawali sholat duha berjamaah, kemudian zikir bersama dan diakhiri tausiyah dari Syeih Mohammed dari Palistina. Pada akhir acara, seluruh civitas akademika SMK Mutu Gondanglegi Malang melaksanakan  penggalangan dana untuk saudara-saudara muslim di Palestina. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow