Ratusan Peserta Antusias Ikuti Turnamen Badminton IPPAT Malang Raya
Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) Malang Raya menggelar turnamen badminton yang digelar pada Sabtu (28/10/2023) hingga Minggu (29/10/2023) di Gedung Sport Cente ...
TIMESINDONESIA, MALANG – Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) Malang Raya menggelar turnamen badminton yang digelar pada Sabtu (28/10/2023) hingga Minggu (29/10/2023) di Gedung Sport Center Universitas Brawijaya (UB). Kegiatan ini diselenggarakan untuk memeriahkan HUT ke-36 IPPAT.
Ketua Panitia Bahrul Ulum SH MKn menerangkan, ada sekitar 170 peserta yang ikut dalam IPPAT Malang Raya Cup 2023 ini. Mereka berasal instansi mitra kerja IPPAT Malang Raya, seperti Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Malang Utara, KPP Malang Selatan, Singosari, Kepanjen, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Timur III, Badan Pertanahan Nasional yang ada di Malang Raya, dan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Malang Raya.
"Tahun ini merupakan kedua kali digelar. Dan lebih sukses, temen-temen lebih antusias untuk ikut dalam acara ini," ucap pria yang tergabung dalam IPPAT Kabupaten Malang itu.
Pada tahun sebelumnya, IPPAT Malang Raya juga menggelar turnamen badminton. Hal ini karena badminton merupakan salah satu olahraga yang banyak dikenal oleh masyarakat, dan cenderung lebih menyenangkan untuk dilakukan. "Tujuan kita adalah silaturahmi, sinergi, karena ini yang diundang adalah mitra kerja kami selaku PPAT," kata dia.
Pihaknya berkomitmen untuk menggelar acara semacam ini rutin setiap tahun. Karena dengan adanya acara seperti ini, jalinan silaturahmi antara PPAT dan juga instansi yang berhubungan bisa lebih erat.
"Dengan adanya acara seperti ini menunjukan bahwa hubungan kami tidak hanya secara formal saja, tetapi nonformal seperti ini kita senang-senang bareng, agar ada kemistri dan ngobrol lebih dekat. Intinya seperti itu," pungkas Bahrul.
Di tempat yang sama, Ketua IPPAT Kota Malang, Dyah Widhiawati SH MKn menambahkan, dengan adanya acara semacam ini, dia berharap, sinergi yang dilakukan antara PPAT dan instansi pemerintahan, utamanya yang berhubungan dengan pajak bisa terus terjalin dengan baik.
"Harapan kami untuk penyelenggaraan ini hubungan antara mitra kerja kami yakni antara PPAT kemudian dengan BPN, Bapenda, dan juga KPP semakin erat dan semakin bersinergi," kata dia.
Ada tiga kategori yang ditandingkan dalam turnamen badminton IPPAT Malang Raya ini. Yakni ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran. "Setiap kategori akan kami ambil juara 1, 2, dan tiga. Dengan hadiah tropi serta uang tunai," terang Dyah.
Sementara itu, Ketua IPPAT Kota Batu, Novitasari Dian Pura Harini SE, SH, MKn mengaku, IPPAT Kota Batu baru tahun ini bergabung dalam IPPAT Malang Raya Cup 2023 ini.
"Tahun lalu tidak ikut karena berbenturan dengan kegiatan lain. Teman-teman senang dan semangat mengikuti acara ini. Dari anggota IPPAT Kota Batu responya sangat postif dan antusias," kata Dian.
Upaya untuk memperkuat hubungan antara PPAT dengan instansi pemerintahan memang harus dilakukan. Pihaknya mengaku tak berharap kemenangan dalam mengikuti turnamen ini. Tujuanya hanya untuk mempererat hubungan sektoral dan personal.
"Kita bergembira disini, kalau nanti dapat juara itu bonus," tutupnya.
Dalam kegiatan itu, juga hadir Ketua Pengwil Jatim IPPAT, Dr Isyi Karimah Syakir, SH MH M Kn, Ketua IPPAT Kabupaten Malang Arini Jauharoh SH MKn, dan pejabat lainnya. (*)
Apa Reaksi Anda?