Ratusan Mahasiswa Berprestasi Dapat Penghargaan dari Unisla

Salah satu ciri perguruan tinggi unggul, apabila terdapat atmosfir kompetisi dan prestasi yang mengendap dalam mental mahasiswanya. Karakteristik inilah yang ada pada mahasiswa Universitas Islam Lamongan…

Maret 28, 2024 - 17:30
Ratusan Mahasiswa Berprestasi Dapat Penghargaan dari Unisla

TIMESINDONESIA, LAMONGAN – Salah satu ciri perguruan tinggi unggul, apabila terdapat atmosfir kompetisi dan prestasi yang mengendap dalam mental mahasiswanya. Karakteristik inilah yang ada pada mahasiswa Universitas Islam Lamongan (Unisla).

Sepeeti pada hari Rabu (27/3/2024), di Aula Pascasarjana, Unisla melalui Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bakasi) memberikan apresiasi bagi ratusan mahasiswa berprestasi.

Dalam sambutannya, Dr Abdul Ghofur, memberikan apresiasi bagi para mahasiswa yang telah mengharumkan nama Unisla melalui berbagai macam ajang kompetisi. Ia juga bangga karena prestasi Unisla mengalami peningkatan signifikan dibanding tahun lalu.

“Saat membaca dan mengamati laporan prestasi mahasiswa dari Biro Kemahasiswaan dan alumni, saya temukan bahwa mahasiswa kita memiliki prestasi dibidang akademik dan non akademik yang tidak sedikit. Ini membuktikan bahwa kampus kita sangat concern dalam pembinaan mahasiswa,” katanya. 

Untuk diketahui bahwa penganugrahan mahasiswa berprestasi ini dikategorikan dalam beberapa aspek. Prestasi mahasiswa kategori individu sebanyak 117 mahasiswa, dan kategori kelompok sebanyak 34.

Piagam-Penghargaan-unisla.jpg

Sementara itu Diah Ayu Novitasari, Kepala Biro Bakasi merinci, prestasi mahasiswa tahun ini dalam bidang akademik mengalami peningkatan yang sebelumnya pada tahun 2022 sebanyak 20, tahun ini mendapatkan 52 prestasi. Sementara itu jumlah prestasi mahasiswa tahun 2023 yang mendapatkan prestasi jauh lebih banyak disbanding tahun 2023.

“Hasil analisa kami, tahun 2022 mahasiswa berprestasi di Unisla, baik tingkat provinsi, nasional dan internasional sebanyak 121. Tahun ini alhamdulillah meningkat sebanyak 151 prestasi yang diraih oleh 170 mahasiswa baik kategori individu maupun kelompok,” ucapnya.

Atas prestasi mereka, para mahasiswa berprestasi itupun mendapatkan insentif dari Unisla secara bervariasi, mulai dari Rp400.000 sampai Rp2.750.000 sesuai dengan tingkatan prestasi masing-masing.

Menurut Ayu, Unisla menggelontorkan dana puluhan juta yang dikhususkan untuk memberikan apresiasi bagi mahasiswa berprestasi agar lebih semangat dalam berkarya dan berkonstribusi untuk bangsa dan negara. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow