Pentingnya Adaptasi di Era Digital Bagi Kaum Milenial, Ini Pesan Puguh Wiji Pamungkas

Puguh Wiji Pamungkas, founder RSU Wajak Husada Malang turut berkomentar tentang pentingnya adaptasi di era digital bagi kaum milenial.

September 3, 2023 - 11:20
Pentingnya Adaptasi di Era Digital Bagi Kaum Milenial, Ini Pesan Puguh Wiji Pamungkas

TIMESINDONESIA, MALANGPuguh Wiji Pamungkas, founder RSU Wajak Husada Malang turut berkomentar tentang pentingnya adaptasi di era digital bagi kaum milenial.

Ia menyampaikan, pesatnya perkembangan teknologi harus dapat diikuti oleh generasi muda atau yang kerap disebut kaum milenia. Jika tidak, mereka akan tergerus zaman hingga tak mampu bertahan dalam persaingan.

Adaptasi di era digital sangat penting bagi kaum milenial, dan sebenarnya bagi semua orang yang ingin tetap relevan dan sukses dalam lingkungan yang semakin terhubung dan berubah dengan cepat. 

Menuju Indonesia Emas tahun 2045 dengan kemajuan teknologi yang pesat. Salah satu generasi yang akan menjadi generasi penerus yaitu Kaum milenial saat ini . 

Di era digital ini kaum milenial yang ingin tetap kompetitif di pasar kerja dan dalam kehidupan sehari-hari perlu menguasai perkembangan teknologi terbaru agar  memahami dan mampu mengambil manfaat dari tren-tren ini dapat memiliki peluang untuk mengembangkan karir yang sukses di berbagai bidang, termasuk teknologi, media sosial, pemasaran digital, e-commerce, dan banyak lagi.

Dengan akses yang lebih mudah dalam sumber belajar online, saat ini banyak kursus online, tutorial, webinar, dan lainnya. Dengan itu, kaum milenial yang mampu belajar mandiri dan mengembangkan keterampilan baru secara kontinu akan memiliki keunggulan dalam menghadapi perubahan lingkungan kerja.

Era digital ini juga telah membuka pintu bagi banyak wirausahawan muda. Kaum milenial dapat memanfaatkan teknologi untuk mengembangkan bisnis mereka sendiri atau berpartisipasi dalam ekonomi berbagi melalui platform-platform seperti e-commerce, aplikasi berbagi, dan lainnya.

Pesan H. Puguh Wiji Pamungkas selaku Presiden Nusantara Gilang Gemilang menyampaikan dalam rangka menghadapi tantangan dan peluang di era digital, adaptasi menjadi kunci.

“Kaum milenial perlu terus belajar, berinovasi, dan beradaptasi dengan perubahan teknologi dan lingkungan untuk mencapai kesuksesan pribadi dan profesional. Kesadaran dan kesiapan untuk beradaptasi dengan cepat adalah aset berharga dalam dunia yang semakin terhubung dan berubah dengan cepat seperti saat ini,” kata Puguh Wiji Pamungkas pemilik Rumah sakit Umum Wajak Husada. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow