Pemkot Tidore Berikan Hadiah pada Izzah Juara MTQ Internasional
Pemerintah Kota (Pemkot Tidore) Tidore Kepulauan memberikan penghargaan kepada Izzah Qurrata’ain Mubarak, siswa kelas 3 Madrasah Ibtidayah Negeri 4 Kota Tidore Kepulaua ...
TIMESINDONESIA, TIDORE – Pemerintah Kota (Pemkot Tidore) Tidore Kepulauan memberikan penghargaan kepada Izzah Qurrata’ain Mubarak, siswa kelas 3 Madrasah Ibtidayah Negeri 4 Kota Tidore Kepulauan atas prestasinya mewakili Indonesia dan meraih juara 3 MTQ tingkat Internasional Golongan Tartil Anak-anak di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab Tahun 2023.
Menariknya penghargaan berupa uang bonus sejumlah Rp 10 juta diserahkan langsung oleh Wali Kota Tidore Kepulauan Capt Ali Ibrahim didampingi Wakil Wali Kota Tidore Muhammad Sinen dan Sekretaris Daerah Ismail Dukomalamo usai mengikuti apel gelar pasukan operasi Ketupat Kie Raha Tahun 2023, di depan Aula Sultan Nuku Kantor Wali Kota, Senin (17/4/2023).
Penghargaan uang bonus juga diberikan secara pribadi oleh Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan, Para Asisten Sekda dan Staf Ahli Walikota serta pimpinan OPD di Lingkup Pemkot Tidore Tidore Kepulauan kepada Izzah Qurrata’ain Mubarak dengan jumlah yang tidak disebutkan.
Izzah Qurrata’ain Mubarak merupakan anak pertama dari pasangan Mubarak Hi. Muhammad, Guru MTS Negeri 3 Tidore dan Rahiya Ali. Prestasi yang pernah dicapai oleh Izzah Qurrata’ain Mubarak yaitu; juara 1 golongan 1 juz dan tilawah STQ tingkat Kota Tidore Kepulauan Tahun 2023.
Juara 3 MTQ tingkat Nasional Tahun 2020 di padang Sumatera Barat, Juara 3 STQ tingkat Nasional Tahun 2021 di Sofifi, Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara, Juara 1 MTQ tingkat Internasional Online Sarjah Uni Emirate Arab dan juara 3 MTQ tingkat Internasional golongan tartil anak-anak di Abu Dhabi Uni Emirat Arab Tahun 2023.
Atas prestasi tersebut, orang tua Izzah Qurrata’ain Mubarak, Ibu Rahiya Ali saat diwawancarai usai penyerahan penghargaan tersebut menyampaikan rasa haru dan bangga terhadap putrinya Izzah Qurrata’ain Mubarak, ia tidak menyangka putrinya bisa sampai di tahap ini, kendati begitu ia bersyukur putrinya dapat berprestasi hingga ke tingkat Internasional.
“Saya merasa bangga sekali, tidak menyangka Izzah bisa sampai di tingkat ini, sejauh ini, dan saya bersyukur. Harapan terbesar saya, Izzah bisa jadi hafidzah penghafal Al-Qur’an 30 juz, bisa mengamalkan ke orang lain, dan banyak bertawakal kepada Allah SWT,” ucap Rahiya saat mendampingi orang tua Izzah Qurrata’ain Mubarak menerima hadiah dari Pemkot Tidore. (*)
Apa Reaksi Anda?